Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pilihan ECU Terjangkau Untuk Honda Sonic 150R, Ada Apa Saja?

Uje - Rabu, 6 Februari 2019 | 14:15 WIB
BRT Juken 5 Pro
Rizky/Otomotifnet
BRT Juken 5 Pro

GridOto.com - Buat yang doyan oprek mesin Honda Sonic 150R bisa dilanjutkan ke penggantian ECU.

Apalagi buat mereka yang sudah ganti knalpot racing atau melakukan bore up mesin.

Supaya performa motor jadi lebih maksimal sebaiknya mengganti ECU agar asupan bahan bakar ke mesin bisa disesuaikan ulang.

Ada beberapa pilihan ECU terjangkau untuk Honda Sonic 150R di pasaran.

(Baca Juga : Bikin Mesin Honda Sonic 150R Jadi 200 Cc, Pakai Paket Bore Up Ini)

Yang pertama ada ECU keluaran Bintang Racing Team (BRT).

Untuk produk BRT ada ECU Juken 5 yang dibanderol dengan harga Rp 950 ribuan saja.

"Kalau yang sudah melakukan upgrade baik bore up dan ganti knalpot lebih baik sekaligus ganti ECU agar settingan bisa lebih maksimal," bilang Tomy Huang dari BRT.

ECU Juken 5 bisa menyimpan history settingan sehingga bisa memudahkan mekanik mendapatkan settingan terbaik.

(Baca Juga : Tips Memilih Piston Bore Up Untuk Honda Sonic 150R, Bisa Pakai Ini)

Selain itu Juken 5 juga bisa melakukan setting secara Live Tuning menggunakan remote atau laptop.

Beberapa parameter yang bisa Live Tuning antara lain E-map Range, Fuel, Ignition, Limiter, Jalan – Jalan Sore (JJS), Idle Fuel, Deceleration Fuel dan Warming Up.

Di atas Juken 5, BRT memiliki spek Juken 5 Pro yang memiliki fitur lebih lengkap.

"Kalau di Juken 5 Pro bisa membaca Air Fuel Ratio (AFR) dengan sensor yang terhubung ke knalpot," tambah Tomy.

(Baca Juga : Bore Up Yamaha Jupiter MX Pakai Blok dan Piston V-ixion, Jadi 150 Cc!)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tips Beli Honda Jazz Gen 1 dan 2 Bekas, Kaki-kaki Rawan Diserang Penyakit Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa