Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenapa Kawasaki Pilih Indonesia Untuk Basis Produksi Ninja 125?

Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 6 Februari 2019 | 11:05 WIB
Kawasaki Ninja 125
Kawasaki.co.uk
Kawasaki Ninja 125

GridOto.com - Walaupun tidak diproduksi untuk pasar dalam negeri, namun Indonesia akan dijadikan sebagai basis produksi Ninja 125.

PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) ditunjuk oleh prinsipal untuk memproduksi Ninja 125 yang akan dikirim untuk pasar global, khususnya Eropa.

Menurut Line Head Sales and Production Department Marketing and Sales Division KMI Sucipto Wijono, prinsipal yang menentukan hal tersebut dan tentunya dengan berbagai pertimbangan.

Sucipto menjelaskan, salah satu pertimbangannya adalah setiap negara seperti Thailand dan Indonesia punya karakter sendiri dalam memproduksi sepeda motor.

(Baca Juga : Ganteng Pol...Kawasaki Z900RS Jadi Scrambler, Peleknya Bikin Ngiler!)

"Dasarnya kalau yang diproduksi di Thailand ini rata-rata 2 dan 4 silinder, sedangkan di Indonesia 1, dan 2 silinder. Jadi prinsipal pun tentunya memilirkan biaya produksi juga," ucap Sucipto seperti dilansir Kompas.com.

Sucipto menambahkan, meski dipercaya untuk merakit motor sport tersebut, bukan berarti juga bisa menjualnya untuk pasar Indonesia.

Dijelaskan juga bahwa arahan dari prinsipal Kawasaki di Jepang hanya merakit untuk memenuhi pasar motor di Eropa.

"Lagi pula Ninja di Indonesia sudah dikenal dengan motor sport berperforma, jadi kita tidak mungkin untuk menjual versi 125 di Indonesia. Meskipun permintaan tinggi, tetapi balik lagi hanya prinsipal yang bisa menentukan itu semua," pungkas Sucipto.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pertimbangan Kawasaki Tunjuk Indonesia Basis Produksi Ninja 125".

Editor : Hendra
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Enam Cara Yang Benar Beli Mobil Bekas, Simak Biar Nggak Ketipu

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa