GridOto.com - Pembalap debutan, Antonio Giovinazzi, diprediksi bisa merepotkan pembalap senior, Kimi Raikkonen, di tim Alfa Romeo Racing F1 2019.
Bahkan, banyak yang menyebut Kimi Raikkonen bakal mendapat masalah besar.
Mantan pemilik tim F1, Giancarlo Minardi, bilang Kimi Raikkonen harus segera waspada dengan Antonio Giovinazzi.
"Pria Finlandia itu harus waspada karena kuyakin Giovinazzi akan memberinya kesulitan," kata Minardi dikutip GridOto.com dari Planet F1.
(Baca Juga : Otorace: Valentino Rossi Tunjuk Mantan Rival Jadi Pelatih Baru VR46 Academy)
Selain itu, Giovinazzi jadi tolak punggung kebangkitan pembalap Italia di F1.
"Datangnya Antonio di F1 jadi sinyal penting di balap mobil Italia," sambungnya.
"Kehadirannya penting untuk pembalap muda dan masa depan balap F1 di Italia, begitu juga untuk federasi," jelasnya.
Giancarlo Minardi adalah pendiri sekaligus pemilik tim Minardi yang berkiprah cukup lama di ajang F1.
Masuk ke F1 pada 1985, Minardi beberapa kali berganti nama hingga akhirnya diakuisisi oleh Red Bull dan beralih nama menjadi Toro Rosso sejak musim 2006.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | planetf1.com |
KOMENTAR