Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Bore Up Suzuki GSX 150 Series, Bisa Pakai Piston Saudara!

Muhammad Farhan - Rabu, 30 Januari 2019 | 17:15 WIB
Piston 62mm, ukuran standar bawaan Suzuki GSX 150 Series
Fariz/Otomotifnet
Piston 62mm, ukuran standar bawaan Suzuki GSX 150 Series

GridOto.com – Bagi kalian pengguna Suzuki GSX 150 Series yang ingin melakukan bore up mesin, ternyata bisa pakai piston kepunyaan saudaranya.

Walaupun terbilang belum lama beredar, ada banyak pilihan piston yang bisa dipilih kalau berminat bore up mesin.

Sebab mesin yang digendong Suzuki GSX 150 Series masih punya kemiripan dengan mesin motor Suzuki lain.

“Bore up GSX 150 bisa pakai piston milik Satria FU, dijamin cocok karena keduanya pakai pen piston ukuran 16 mm,” terang Deni, mekanik bengkel Suzuki Mahkota Depok, Jawa Barat kepada GridOto.com.

(Baca Juga : Ingin Tangki Motor Sport Enggak Mudah Bocor? Lakukan Beberapa Hal Ini)

Dalam kondisi standar, baik Suzuki GSX 150 maupun Satria FU karbu pakai piston dengan ukuran sama yaitu 62 mm.

Karena kesamaan tersebut, pengguna GSX 150 bisa gunakan piston bore up yang biasa dipakai untuk Satria FU.

Piston set FIM 62mm dengan pen piston 16mm
bukalapak
Piston set FIM 62mm dengan pen piston 16mm

“Hanya bisa sebatas piston setnya saja punya Satria, pilihannya mulai dari piston 64-66mm merek FIM yang dipasangkan dengan blok standar yang sudah dikorter,” ungkapnya.

Ukuran Bore x Stroke Suzuki GSX 150 Series standarnya adalah 62mm x 48,8 mm yang bikin kapasitas mesin standarnya 147,3 cc.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Inilah Cara Efektif Menghilangkan Baret-baret Halus di Cat Mobil

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa