GridOto.com - Pria yang hanya mau disapa Ipang ini punya 'mainan' yang langka dan keren lho!
Yup, Ipang lagi asyik dengan Mercy 300SEL eks KTT APEC tahun 1992 dulu. Ingat kan?
Mercy 300SEL ini memang bodinya lebih panjang daripada W140 biasa, dan punya beberapa kelebihan juga tentunya.
Di tangan Ipang, ia pengin mobil ini jadi gak terlalu kelihatan serius dan 'tua'. "Dimodifikasi sedikit gak ada salahnya...hehehe," kekehnya.
(Baca Juga : Mercedes-Benz S-Class Tampil Garang Pakai Pelek 22 Inci)
Dimulai dari ganti pelek, "Saya carinya pelek yang tahun '90-an juga, makanya pakai Carlsson 2/6 ini," ujar Ipang.
Pelek ini berukuran 19 inci dengan lebar 8,5 nci depan dan 10 inci belakang, bannya pakai Accelera PHI 225/35R19 depan dan 235/35R19 belakang.
Untuk menceperkan mobil mewah ini, Ipang menggunakan per lansiran Lorinser yang dipotong lagi demi ceper yang maksimal.
"Lupa berapa banyak potongnya...hahaha," gelaknya.
Kemudian Ipang mengganti corner lampnya dengan W140 versi USDM.
"Bedanya ada sidemarker orange di sisi kiri kanannya, sebagai syarat safety di Amerika," tukasnya.
Masih kelihatan mobil yang serus gak nih? Wong sudah keren banget begini!
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR