GridOto.com - Dalam melakukan modifikasi kadang hal-hal di luar nalar juga bisa dilakukan.
Contohnya yang satu ini, sebuah Honda Goldwing yang dicangkok dengan Ford Focus SE.
Hal ini pun menciptakan kendaraan baru yang nyeleneh tapi juga unik.
Mobil modif motor atau motor modif mobil, soalnya bagian depan motor sementara belakangnya mobil.
(Baca Juga : Gahar! Begini Suara Gold Wing Generasi Pertama yang Dirombak Jadi Cafe Racer)
Sangarnya lagi, bagian Ford Focus ini masih menyimpan mesin aslinya yang berukuran besar.
Bahkan bagasinya pun masih ada, seolah-olah bagian tengah Focus ini hilang lalu dipasang ke Goldwing.
Geser ke depan, panel instrumen pada Goldwing ini ternyata diganti juga dengan milik Ford Focus.
Lalu untuk jok masuk mirip motor pada umumnya, namun sudah dirombak sedikit agar lebih nyaman.
(Baca Juga : Goldrilla, Honda Goldwing Versi Low Budget yang Imut-imut)
Nah, pertanyaannya Goldwing ini ditenagai mesin aslinya atau mesin Ford Focus ya?
Yang jelas, yang punya motor atau mobil ini kreatif banget.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Xedoisong.vn |
KOMENTAR