Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hari Ini Ada Rekayasa Lalu-lintas di Kawasan Gelora Bung Karno, Simak Skemanya

Dida Argadea - Minggu, 27 Januari 2019 | 07:50 WIB
Ilustrasi rekayasa lalu lintas
Kompas.com
Ilustrasi rekayasa lalu lintas

GridOto.com - Hari ini, Minggu (27/1/2019) rekayasa lalu lintas dilakukan di kawasan Gelora Bung Karono (GBK).

Hal ini dilakukan terkait diselenggarakannya peringatan Hari Lahir Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) yang ke-73.

Kegiatan yang melibatkan kurang lebih 100.000 peserta dari berbagai daerah di Indonesia ini, sebagian besar akan menggunakan akomodasi berupa bus besar kurang lebih 2.000 unit.

"Untuk parkir bus tersebut pihak Panitia telah menyediakan kantong parkir antara lain di Kawasan GBK, TVRI, Ex Taman Ria Senayan, Kemenpora, Kemenpan, Polda MJ, SCBD, Thamrin 10 dan belakang Hotel Sultan," ujar Plt Kadis Perhubungan Sigit Wijatmoko dalam keterangan tertulis, dikutip dari Kompas.

(Baca Juga : Traffic Decking Simpang Jalan Dr Satrio-Jalan Sudirman Dibongkar, Ada Rekayasa Lalu Lintas)

Kegiatan sendiri dilakukan sejak pukul 00.00 WIB - 09.30 WIB, dan dipusatkan di Pintu 10 GBK (Jalan Gerbang Pemuda) sebagai akses masuk bus dan Pintu 11 GBK sebagai akses keluar bus.

Setelah acara selesai pada pukul 09.30 WIB, pengaturan arus lalu lintas di kawasan GBK akan diatur sehingga tidak terjadi kemacetan.

Bus-bus yang parkir di area parkir GBK diutamakan lebih dahulu untuk menjemput peserta dan keluar kawasan GBK.

Pengaturan dan rekayasa lalu lintas ketika bus-bus masuk dan keluar kawasan GBK, dilakukan dengan sistem buka dan tutup jalan Gerbang Pemuda ataupun di persimpangan yang dekat kawasan GBK secara situasional.

(Baca Juga : Flyover Cengkareng Rusak, Seperti Ini Rekayasa Lalu Lintas yang Dilakukan Dinas Perhubungan)

Editor : Dida Argadea
Sumber : kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tegaskan Tetap Lanjut Balapan, Nasib KTM di MotoGP Masih Diragukan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa