Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Jadi Rekan Marc Marquez, Jorge Lorenzo Bawa-bawa Nama Valentino Rossi

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 24 Januari 2019 | 14:16 WIB
Marc Marquez dan Jorge Lorenzo
Twitter/box_repsol
Marc Marquez dan Jorge Lorenzo

GridOto.com - Jorge Lorenzo hadir sebagai orang baru di tim Repsol Honda untuk MotoGP 2019.

Jorge Lorenzo akan jadi rekan Marc Marquez yang sudah memenangkan 5 gelar bersama Repsol Honda.

Menurut Jorge Lorenzo, situasinya saat awal jadi rekan Marc Marquez sama saja dengan saat awal jadi rekan Valentino Rossi di Yamaha.

"Situasinya hampir sama saat aku memulai MotoGP di 2008, karena Valentino Rossi saat itu sedang di puncak kariernya," kata Lorenzo dikutip GridOto.com dari Crash.net.

(Baca Juga : Konsep Balapan F1 2050 Rancangan McLaren, Keren dan Futuristik Banget!)

"Rossi memang tidak menang di 2006 dan 2007 tapi dia tetap jadi petarung untuk gelar, dan dia sudah lebih banyak tahu soal Yamaha," jelasnya.

Jadi menurut X-Fuera, sama saja dengan saat ini di mana Marc Marquez yang juga kompetitif dan lebih tahu soal Hodnda.

Itu yang bikin Lorenzo pede bisa mematahkan Marc Marquez.

Karena Lorenzo juga lah yang berhasil mematahkan dominasi Rossi dan jadi juara MotoGP 2010.

Akankah Lorenzo bisa mematahkan dominasi Marquez?

Kita lihat saja di musim MotoGP 2019 nanti.

Editor : Fendi
Sumber : Crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Masih Jadi Idola, Harga Toyota Kijang Innova Reborn November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa