Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki GSX-R150 Rock 'N Roll, Semua Bodi Ditempeli Maskot Iron Maiden

Fedrick Wahyu - Selasa, 22 Januari 2019 | 16:00 WIB
Rock & Roll Gixxer
Rangga/Otomotifnet
Rock & Roll Gixxer

GridOto.com - Motor sport fairing seperti Suzuki GSX-R150 umumnya dimodif bergaya balap ala motor MotoGP.

Tapi tak semua motor bakal menggunakan konsep seperti itu. Contohnya GSX-R150 penuh gambar airbrush ini.

Kelly Nugroho si empunya motor memilih melabur seluruh bodi motornya dengan gambar Ed, Zombie Mummy ikon band rock asal Inggris, Iron Maiden.

Halo Ed!
Rangga/Otomotifnet
Halo Ed!

“Enggak terlalu suka bandnya, tapi suka sama maskotnya,” terang Kelly.

(Baca Juga : Solusi Bikin GSX-R150 Rasa Motor MotoGP, Pasangin Winglet Aja)

Karena memakai teknik airbrush, hasilnya pun tak main-main, gambarnya detail banget sampai pada bagian terkecil.

Makin spesial, beberapa part diberi sentuhan serat karbon, seperti hugger, rumah kenop start-stop, cover sasis dan sepatbor belakang.

Panel instrumennya indiglow
Rangga/Otomotifnet
Panel instrumennya indiglow

Beberapa part branded juga ikut menempel pada GSX ini, seperti pro guard dan footstep dari Bonamici Racing, serta handel rem dan kopling Gale Speed.

Area setang ini cukup ramai, handgrip serta gas spontan menggunakan produk dari Active, dan dikawal steering damper GPR dengan braket tambahan.

(Baca Juga : Biar Tampilannya Jadi Ala Versi Eropa, Ini yang Harus Dimodifikasi dari Suzuki GSX-R150)

Beralih ke kaki-kaki, pelek standar dilungsurkan dan diganti dengan keluaran RCB dengan lebar 2.15x17 di depan dan 3.00x17 di belakang.

Footstep Bonamici Racing punya banyak pilihan posisi
Rangga/Otomotifnet
Footstep Bonamici Racing punya banyak pilihan posisi

Pelek dibalut ban Bridgestone Battlax beda tipe, 39SS ukuran 90/80-17 di depan dan RS10 120/70-17 di belakang.

Suspensi depan mungkin kelihatan standar, tapi di dalamnya sudah tertanam Cartridge Kit custom dari Ohlins.

Sedang yang belakang menggunakan produk dari RPM dengan tabung terpisah yang fully adjustable.

(Baca Juga : Kreatif, Tampang Suzuki GSX-R150 Dibikin Mirip Ducati Panigale V4)

Knalpot titanium full system, blaaar...
Rangga/Otomotifnet
Knalpot titanium full system, blaaar...

Untuk mengimbangi tampilannya yang sangar, mesin dicolek sedikit dengan mengganti filter udara standar dengan Uni Racing dan memasang knalpot Over Racing titanium full system.

“Ubahannya lebih ke fashion, jadi di mesin tak terlalu banyak,” tutup Kelly.

Data Modifikasi:

Ban depan : Bridgestone Battlax 39SS 90/80-17
Ban belakang : Bridgestone Battlax RS10 120/70-17
Pelek set : RCB
Sok depan : Cartridge Kit Ohlins
Sok belakang : RPM
Swing arm : Hugger Karbon
Master rem : Gale Speed
Selang rem : Active
Brake lever : Gale Speed
Clutch lever : Gale Speed
Pro guard : Bonamici
Gas spontan : Active
Handgrip : Active
Steering damper: GPR Ninja 250
Footstep : Bonamici
Windshield : MRA
Body : Airbrush by Suzuki Aria Putra
Headlamp : Proyektor HID + Mika Lampu EUDM
Knalpot : Over Racing Titanium Carbon
Air filter : Uni Racing

Suspensi RPM full adjustable dengan reservoir terpisah
Rangga/Otomotifnet
Suspensi RPM full adjustable dengan reservoir terpisah

Artikel serupa sudah tayang di Otomotifnet dengan judul: Garang! Suzuki GSX-R150 2017, Ini Sih Rock & Roll Gixxer.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Ini Cara Yang Benar Pakai Rem Motor Saat Jalan Basah dan Licin

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa