Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Otorace : Danilo Petrucci: Dovi Memberi Saya Segalanya

Eka Budhiansyah - Senin, 21 Januari 2019 | 17:08 WIB
Danilo Petrucci senang karena kebaikan hati Andrea Dovizioso
motogp
Danilo Petrucci senang karena kebaikan hati Andrea Dovizioso

GridOto.com - Karir Danilo Petrucci di tim Mission Winnow Ducati belum tentu aman hingga musim 2020.

Itu karena Ducati mengkontrak Danilo Petrucci hanya dalam waktu satu tahun.

Karir balap Danilo Petrucci bisa terancam jika dua pembalap di tim satelit Ducati justru lebih baik dari dirinya.

Maka itu, Danilo Petrucci harus waspada terhadap Jack Miller dan Francesco Bagnaia yang tentunya pembalap usia muda.

(Baca Juga : Danilo Petrucci Akan Sekuat Tenaga Mempertahankan Posisinya di Tim Pabrikan Ducati)

Setidaknya Petrux, sapaan akrab Danilo Petrucci agak sedikit lega untuk mengawali musim balap MotoGP 2019.

Pasalnya, Andrea Dovizioso pun rela untuk membuat Pettruci punya performa lebih bagus di tim pabrikan.

Rekan setimnya itu, berbaik hati memberikan akses psikolog olahraga yang sama.

(Baca Juga : Gara-gara KTM, Ducati Tempel Tulisan 'Audi Sport' di Desmosedici GP19)

“Sekarang kami memiliki dokter yang sama, psikolog yang sama,” ujar Petrucci seperti dikutip dari Crash.net.

“Dovi memberi saya segalanya, katanya, 'Dalam dua tahun terakhir, saya membaik karena saya tinggal bersama orang-orang ini,” kata pembalap Italia itu.

Nah, sekarang orang-orang yang sama ini juga yang setidaknya bisa dimanfaatkan Petrucci untuk meningkatkan performanya di tim pabrikan Ducati.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa