GridOto.com - Sesuai namanya 'The Red Rocker', warna merah ada di sekujur tubuh Honda CB350 tahun 1974 jadi identitas yang tegas.
Warna merah yang diaplikasi ini juga enggak sembarang lho, soalnya terinspirasi dari warna Chevrolet Corvette yang beredar di tahun 1950-an.
Kelir yang mencolok ini menutupi hampir semua bagian motor seperti rangka, tangki dan mesin.
(Baca Juga : Honda CBR250RR KW Super, Aslinya Sih Yamaha V-Ixion Versi Modif)
Bahkan jok, knalpot sampai hand grip pun juga diberi warna yang serupa.
Selain tampilannya yang unik, CB350 juga sudah dimodifikasi menjadi sebuah cafe racer.
Modifikasi yang diusung bergaya minimalis hingga semua part yang dirasa enggak penting dipreteli dari motor tua ini.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR