Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Otorace : Toby Price Bawa KTM Menang 18 Kali Beruntun di Reli Dakar

Eka Budhiansyah - Jumat, 18 Januari 2019 | 13:52 WIB
Toby Price. Kemenangan kedua di Reli Dakar
Eric Vargiolu/DPPI
Toby Price. Kemenangan kedua di Reli Dakar

GridOto.com - Toby Price kembali unggul dengan finish terdepan di stage 10 Reli Dakar 2019.

Kemenangan ini, sekaligus membuat Toby Price menjadi Juara Umum Reli Dakar 2019.

Malah tidak hanya Toby Price saja, pasukan Red Bull KTM Rally Factory Team pun menguasai tiga besar klasemen akhir Reli Dakar 2019.

Toby Price di urutan pertama dengan catatan waktu 33 jam 57 menit 16 detik, diikuti Matthias Walkner dengan selisih waktu 9 menit 13 detik lebih lambat di klasemen akhir Reli Dakar 2019.

(Baca Juga : Otorace : KTM Berpeluang Besar Menang Reli Dakar 18 Kali Beruntun)

Sedangkan di posisi ketiga, ada Sam Sunderland yang terpaut 13 menit 34 detik lebih lambat dari Toby Price.

“Rasanya luar biasa berdiri di sini mengetahui bahwa saya telah memenangkan @dakar, saya rasa belum benar-benar tenggelam. Saya pikir di awal event, saya akan beruntung kalau saya bisa sampai di hari istirahat!” ujar pembalap asal Australia itu.

Kemenangan 18 kali beruntun untuk KTM di Reli Dakar
Eric Vargiolu/DPPI
Kemenangan 18 kali beruntun untuk KTM di Reli Dakar

Bukan tanpa alasan Price berkata seperti itu, pasalnya di Reli Dakar 2019 ini dirinya dihantui cedera telapak tangan kanan.

Dengan kemenangan yang diberikan oleh Toby Price untuk KTM, maka kemenangan ini sekaligus mempertahankan dominasi KTM sebagai juara bertahan 18 kali secara beruntun.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa