GridOto.com - Yamaha NMAX bertampang karakter Elmo ini memiliki power yang sangar dibalik tampang lucunya.
Soalnya, Elmo milik Henry H. Christy ini memiliki power hingga 27,15 dk / 7.349 rpm dan torsi sebesar 26,9 Nm / 7.000 rpm.
Sementara NMAX standar hanya memiliki power 9,12 dk / 8.050 rpm da torsi 11,3 Nm / 5.000 rpm.
Berarti ada kenaikan hampir tiga kali lipat dari power standarnya.
(Baca Juga : Ada Pilihan Subtitusi Kampas Rem Buat Maxi Yamaha, Ori dan Lebih Murah)
Itu kalau diuji di mesin dyno Dynomite milik Ultraspeed Racing di Jl. Daan Mogot Raya Km.19, Jakarta Barat.
Memang apa saja sih rahasia dari Elmo ini?
Ternyata kapasitas mesinnya sendiri sudah bengkak jadi 200 cc.
"Pakai paket Bore Up dari SRP dengan ukuran piston 66 mm," bilang Henry yang punya usaha detailing mobil dan motor Ultradetails di Gading Serpong, Tangerang.
(Baca Juga : Yamaha Aerox Tampil Garang Dengan Decal Bodi Berkonsep Bintang)
Jarak mendem piston saat TMA ke bibir blok dibikin 1 mm termasuk paking.
Sehingga rasio kompresinya sendiri mencapai 13,6:1.
Ukuran klep juga digedein dari yang ukuran standarnya 19/17 mm (in/ex) diganti pakai merek USR dengan diameter 23/20 mm.
"Biar aliran udara yang masuk lebih lancar maka lubang inlet dan exhaust juga ikutan di porting," tutur Henry.
(Baca Juga : Biar Botak Ternyata Ban Slick Punya Indikator Keausan, Di Sini Ceknya)
ECU aRacer RC1 super dan koil USR juga dipasangkan supaya pengapiannya lebih sempurna.
"Selain pasang ECU dan koil Throttle Body (TB) juga pakai keluaran SRP yang punya diameter 33 mm dan injektor SRP yang bisa semprotkan bensin 200 cc tiap menitnya," tambahnya lagi.
Biar tarikannya makin joss, Henry juga CVT set kepunyaan SRP.
Pulley depan sendiri memiliki sudut kemiringan 14° yang dipadukan dengan roller 10 gram.
Sementara itu per CVT pakai ukuran 1.500 rpm.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR