GridOto.com - Yamaha Aerox 155 memang terlahir dengan bentuk yang sporty.
Namun bagi Herman, tampilan standar saja belumlah cukup.
Modifikasi dilakukan Herman agar Aerox ini tampil makin sporty dengan menghias bodi bermotif bintang dengan lekuk garis tajam.
"Saya ingin Aerox ini terlihat lebih sporty dengan decal yang saya pilih bermotif bintang sesuai keinginan saya," ucap Herman pada GridOto.com
Tak hanya bermain pada bodi, beberapa part juga diganti untuk menunjang tampilan modifikasi biar lebih mantap.
Mulai dari shock belakang yang diganti pakai RCB, knalpot yang diganti R9, tuas rem yang diganti Ride It dan beberapa part lainnya.
Ada pula penambahan part yang bersifat melindungi agar Aerox ini aman dari benturan.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR