GridOto.com - Honda CB175 lansiran tahun 1975 ini mungkin sudah menjadi besi tua tak berharga kalau tidak ditemukan oleh Meitha Tri Ardiyanto.
Soalnya, ia membeli motor ini dari tempat rongsokan dan mulai restorasi dan memodifikasinya ulang.
Dengan bantuan kakaknya, Meitha mengubah motor yang awalnya berbentuk chopper ini menjadi sebuah cafe racer.
Untuk menghidupkan motor tua ini mereka harus merestorasi mesinnya dulu hingga merombak rangkanya.
(Baca Juga : CB175 Cafe Racer Punya Tampilan Manis, Sesuai Dengan Pemiliknya)
Tampilan CB175 cafe racer ini tampak kekar berotot yang ditunjukkan dengan kaki-kakinya.
Apalagi dengan sokbreker depannya yang kini pakai punya Yamaha Byson.
Kemudian sokbreker berukuran besar itu dipadu dengan pelek jari-jari berbalut ban super gambot.
Lalu unsur cafe racer tertuang pada bodi-bodinya yang simpel tapi elegan.
(Baca Juga : Yamaha TMAX Bisa Jadi Cafe Racer, Kenapa NMAX dan XMAX Enggak Bisa?)
Jok single seat dipadukan dengan hornet berbentuk unik yang diujungnya sudah dijejali dengan stoplamp minimalis.
Bodi-bodinya yang berwarna dual tone berupa kombinasi merah marun dan putih memberikan aura elegan.
Meitha sendiri begitu bangga dengan motor miliknya ini terutama desain hornetnya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebound.com |
KOMENTAR