Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sulit Memprediksi Penjualan Mobil Bekas di Tahun 2019, Kenapa Ya?

Taufiq JF Putra - Kamis, 10 Januari 2019 | 15:05 WIB
Ilustrasi pasar mobil bekas di Jakarta
Ermiel/GridOto.com
Ilustrasi pasar mobil bekas di Jakarta

GridOto.com - Pedagang mobil bekas menganggap sulit memprediksi penjualan mobil bekas di tahun 2019.

Seperti yang diungkapkan Herjanto Kosasih, Manajer Senior Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua.

Hal tersebut dikarenakan tahun ini menjadi tahun politik.

Ia pun belum berani memprediksi apakah penjualan mobil bekas akan meningkat atau justru menurun.

(Baca Juga : Model Barunya Mau Keluar, Segini Penjualan Avanza di Desember 2018)

"Tahun 2019 ini kami sedang kondisi nunggu, soalnya ini tahun politik, mungkin sampai bulan Maret baru bisa diprediksi, jadi mengalir aja," ujar Herjanto kepada GridOto.com.

"Tapi dari pengalaman 5 tahun yang lalu begitu, tahun politik itu tahun yang sulit, karena orang-orang menunggu kemana ini arah politiknya, apakah menguntungkan atau tidak," sambungnya.

Sementara itu pada tahun lalu, penjualan mobil bekasnya mengalami peningkatan.

"Kalau dari tahun lalu penjualan kami masih naik dari 38 ribu di tahun 2017, kemaren itu hampir 39 ribu, tepatnya 38.760 unit mobil terjual tahun 2018," jelasnya.

Ia mengungkapkan peningkatan ada di city car dan SUV, seperti Honda Jazz, Brio, Fortuner, CR-V, dan Pajero Sport.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa