GridOto.com - Enggak ada yang menduga kalau Yamaha MT 25 ini bisa berubah lebih sangar jadi motor garuk tanah ala scrambler.
Custom Concept Industries sukses mewujudkan MT 25 milik Bartolomeaus Yushendra Purnawan ini jadi scrambler bertampang kekar.
"Struktur asli motor ini yang dipakai hanya main frame dan mesin saja, semua sudah diubah agar konsep scrambler bisa ditangkap," kata Yus sapaan akrabnya.
Bagian kaki-kaki depan scrambler ini diperkuat dengan suspensi model upside down dari Yamaha FZ8.
Sementara swing arm ganti keluaran Delkevic dipadu dengan suspensi belakang Ohlins dengan tabung terpisah.
"Upside down milik FZ8 ini terpasang berikut segitiga dan kaliper untuk pengereman," terang Yus pada GridOto.com
Masih seputaran kaki-kaki yang memperkuat konsep scrambler pada motor ini dengan penggunaan ban semi off road dari Continental TKC ukuran 120/70-17 depan dan 180/60-17 belakang.
Soal penampilan scrambler ini sengaja dibuat lebih fresh dengan bodi yang meliputi tangki terbuat dari aluminium dilabur cat berwarna kuning.
Data modifikasi
Ban : Continental
Shock depan : Upside down Yamaha FZ8
Pelek : Custom
Shock belakang : Ohlins
Swing arm : Delkevic
Footstep : Bonamichi
knalpot : Akrapovic full system
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR