Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Menhub Wacanakan Bus Trans Jawa, Perusahaan Otobus Swasta Meradang

Adi Wira Bhre Anggono - Selasa, 8 Januari 2019 | 09:10 WIB
Ilustrasi bus AKAP
Warta Kota/Joko Supriyanto
Ilustrasi bus AKAP

GridOto.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi baru-baru ini memunculkan gagasan baru berupa moda transportasi umum untuk Tol Trans Jawa.

Pada tajuk Trans Jawa ini, Menhub mewacanakan untuk menggandeng Badan Usaha Milik Negara (BUMN) seperti Damri dan Jasa Marga.

Wacana tersebut ternyata mendapatkan respon negative dari pada pengusaha bus antar kota antar provinsi (AKAP).

Hal ini dikarenakan apabila wacana tersebut terealisasi, maka akan berdampak pada bisnis yang telah mereka bangun selama ini.

Seperti yang dijelaskan oleh Anthony Steven Hambali, Pengurus Pusat Ikatan Pengusaha Otobus Muda Indonesia (IPOMI).

(Baca Juga : Kapolda Ditabrak Driver Ojol, Dirlantas Sumsel Susun MoU dengan Grab)

Menurutnya, Wacana yang dilontarkan oleh Menhub mendatangkan kekecewaan bagi para pengusaha bus.

Apalagi selama ini para pengusaha bus sudah berusaha mengikuti segala macam regulasi yang dikeluarkan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

"Sebenarnya ini baru gagasan, tapi sudah sangat berdampak apalagi nanti bila hal tersebut dilakukan,” ucap Anthony yang juga pemilik PO. Sumber Alam, Senin (7/1/2018) dikutip dari Kompas.com.

“Harusnya kementerian lebih memperhatikan kami, selama ini kami sudah mati-matian mengikuti regulasi, tiba-tiba tol ini jadi (Trans Jawa) langsung mereka berencana membuat transportasi sendiri, lantas bagaimana dengan kami," jelas Anthony.

Editor : Hendra
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Water Pump Daihatsu New Xenia 2012-2015 Rusak, Siapkan Uang Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa