Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pakai Teknologi Touchless, Cuci Mobil di Pertamina Bright Wash Enggak Makan Banyak Waktu

Dio Dananjaya - Senin, 7 Januari 2019 | 15:55 WIB
Layanan cuci oleh Autoglaze di SPBU Pertamina menghemat waktu
Dio/GridOto.com
Layanan cuci oleh Autoglaze di SPBU Pertamina menghemat waktu

GridOto.com - Saat ini beberapa SPBU Pertamina punya fasilitas cuci mobil, yang diberi nama Pertamina Bright Wash.

Dikelola oleh Autoglaze Car Wash, layanan cuci mobil ini mengadopsi teknologi touchless yang pertama di Indonesia.

Menurut Robby Kurnia, CEO Autoglaze Indonesia, cuci mobil konvensional ada lima tahap.

"Pertama biasanya mobil dibilas dengan air dulu. Setelah disiram air, masuk ke tahap shampo," buka Robby Kurnia, CEO Autoglaze Indonesia (7/1/2019).

(Baca Juga : Mencuci Mobil Sendiri, Ini 4 Hal yang Mesti Dihindari!)

Setelah itu mobil akan disabuni dengan digosok oleh teknisi cuci untuk menghilangkan kotoran yang ada di permukaan cat.

Tahap keempat mobil dibilas lagi, dan tahal kelima baru dilap hingga kering.

"Sedangkan kami hanya tiga step. Pertama mobil masuk langsung dishampo. Kedua disemprot air, untuk membilas sabun dan mencopot kotoran," terangnya.

"Ketiga dilap, dan kendaraan sudah bersih. Jadi teknologi touchless menghilangkan dua tahap," sambung Robby.

Pertamina bersama Autoglaze luncurkan fasilitas cuci mobil tanpa disentuh
Dio/GridOto.com
Pertamina bersama Autoglaze luncurkan fasilitas cuci mobil tanpa disentuh

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa