GridOto.com – SUV terbesar Mazda Saat ini yaitu CX-9 dibanderol dengan harga Rp 818,8 juta.
Dengan harga jual di bawah Rp 1 miliar, CX-9 ini mampu menawarkan desain yang menarik, performa terbaik, serta rasa berkendara yang ikonik.
Baca Juga : Selain Kencang Mazda CX-9 Juga Asyik Dikendarai, Ini Alasannya!
Selain itu, sama seperti line-up Mazda pada umumnya, CX-9 juga menawarkan beragam fitur berkendara dan juga fitur keselamatan istimewa.
Seperti tersedianya Blind Spot Monitoring (BSM), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Lane Departure Warning System (LDWS), Lane-keep Assist System (LAS) yang tergabung dalam fitur i-ACTIVSENSE.
Begitu juga untuk G-Vectoring Control (GVC), Traction Control System (TCS), dan Dynamic Stability Control (DSC) yang juga tersedia untuk melengkapi fitur berkendara.
Sedangkan untuk fitur keselamatan, CX-9 menyediakan 6 airbags, Hill Launch Assist (HLA), Emergency Stop Signal (ESS), Smart City Brake Support Forward & Reverse(SCBS F & R), Pedestrian Brake, dan Driver Attention Alert (DAA).
Setelah facelift di akhir tahun 2018, Mazda CX-9 juga telah dilengkapi fitur Apple CarPlay, Android Auto, serta kamera 360 derajat yang ditampilkan di MZD Connect.
Luar biasa bukan?
Saksikan juga ulasan lengkap Mazda CX-9 dalam format video:
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR