Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngeri, Bawa Senjata Tajam, Pemotor Serang Pemukiman di Makassar

Vincensia Enggar Larasati - Jumat, 4 Januari 2019 | 09:05 WIB
Ilustrasi penyerangan sekelompok pemotor
Dok. Motor Plus
Ilustrasi penyerangan sekelompok pemotor

GridOto.com - Kejadian menegangkan terjadi di Makassar saat penyerangan sekelompok pemotor bersenjata tajam.

Warga RT 3, RW 5, Jalan Wolter Monginsidi Baru Kota Makassar ketakutan dan berlarian karena insiden tersebut terjadi pada Kamis (3/1/2019) sore.

Dikutip GridOto.com dari Tribunnews.com, sekelompok pemotor dari arah kanal Jl Kerung-kerung-Jl Monginsidi tiba-tiba menyerang menggunakan anak panah dan parang.

"Mau masuk maghrib tadi kejadiannya, tiba-tiba ada sekitar 10-an motor lebih datang bawa parang baru lepas busur ke arah anak-anak muda disini," ungkap istri SY, seorang penjual warung eceran di Jl Mongisidi Baru Kota Makassar.

(Baca Juga : Terjadi Perampokan Bersenjata Tajam, Diduga Ulah Geng Motor, Korban Kena Sabet)

Menurut pengakuan saksi, anak-anak muda yang berada di lokasi kejadian langsung lari semua ke arah Jl Veteran.

Istri SY yang melihat kejadian itu juga dibuat panik, lantaran serangan yang tidak disangka-sangka menghampiri mereka.

"Tidak ditahu apa masalahnya, tiba-tiba datang menyerang, saya tadi langsung ku tutup cepat kiosku karena melepas anak busur (panah)," ujarnya.

Dari peristiwa penyerangan itu, tidak ada korban luka ataupun jiwa dari warga di pemukiman di Jl Mongisidi Baru.

(Baca Juga : Lagi Riding Pulang Kerja, Pria di Kediri Ini Dipanah dan Dipukul Palu)

Suasana Jl Monginsidi Baru, Makassar, Kamis (3/1/2019) malam. Sebelumnya di lokasi ini warga dibuat berlarian akibat serangan sekelompok pemotor
Tribun Timur/Muslimin Emba
Suasana Jl Monginsidi Baru, Makassar, Kamis (3/1/2019) malam. Sebelumnya di lokasi ini warga dibuat berlarian akibat serangan sekelompok pemotor

Namun, menurut istri SY, seorang pengendara yang melintas saat kejadian terkena anak panah pada bagian lengannya.

"Kalau anak-anak di sini tidak adaji yang dikena karena cepat lari semua, tapi ada katanya satu pengendara yang jalan pulang kerja dikena pada bagian lengannya," tuturnya.

Ia juga menduga, pelaku penyerangan diduga kelompok geng Antobar yang kerap berkumpul di sekitar Jl Kerung-kerung Makassar atau sekitar satu kilometer dari Jalan Wolter Mongisidi Baru.

"Ini kelompok Antobar yang sering memeang perang-perang di Jl Kerung-kerung, tapi sekarang damaimi mungkin, jadi cariki lagi musuh baru," ungkap istri SY.

(Baca Juga : Geng Motor dengan Senjata Tajam Bikin Resah Warga Jakarta Barat)

Terpisah kepala RT setempat, Anwar (49) mengungkapkan, peristiwa yang terjadi sore tadi di pemukiman warganya bukanlah aksi tawuran.

"Bukan tawuran sebenarnya karena kita diserang tapi tidak membalas, kalau tawuran itu kita saling serang. Tapi ini kan kita yang diserang tiba-tiba," ujarnya.

Anwar juga mengungkapkan jika ia dan beberapa warga lainnya belum mengetahui motif penyerangan itu.

"Tidak tahu juga apa penyebabnya mereka menyerang, karena saya tanya anak-anak disini tidak ada masalahnya," ungkap Anwar.

Ia pun berharap agar pihak kepolisian dapat menangkap para pelaku penyerangan yang telah membuat warganya resah.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Bawa Busur dan Senjata Tajam, Puluhan Pemotor Serang Pemukiman Warga Jl Mongisidi Baru Makassar

Editor : Hendra
Sumber : Tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa