Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sebelum Fotonya Tersebar, Desain Mobil Ini Sempat Dikira Bakal Dipakai Avanza dan Xenia Baru

Dida Argadea - Kamis, 3 Januari 2019 | 10:00 WIB
Tampilan Toyota Avanza 2019
Agus Salim
Tampilan Toyota Avanza 2019

GridOto.com - Sosok Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia baru akhirnya muncul di jagad maya, seperti diunggah oleh akun Instagram @hilmidayatoyota, @jefrialyandratoyota, dan @indra_fathan.

Dari foto yang beredar itu, tampak kalau area fascianya benar-benar berbeda dengan generasi Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia yang beredar sekarang.

Meski begitu, ternyata kedua sosok itu beda dengan apa yang sempat diekspektasikan banyak orang tentang sosok duo Avanza-Xenia ini.

Pasalnya tahun 2017 silam Daihatsu sempat membawa sebuah mobil konsep yakni Daihatsu DN Multisix.

(Baca Juga : Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia Baru. Full Model Change Atau Major Facelift?)

Sebagai MPV, maka wajar kalau banyak orang yang mengira bahwa akan seperti itulah generasi baru Avanza-Xenia nanti.

Lebih jauh soal DN Multisix, MPV ini punya dimensi panjang 4.310 mm, lebar 1.720 mm, dan tinggi 1.695 mm.

DN Multisix MPV konsep yang dibawa Daihatsu di GIIAS 2017
Ghulam Nayazri/Otomania
DN Multisix MPV konsep yang dibawa Daihatsu di GIIAS 2017

Mesin yang diboyongnya berkapasitas 1.500 cc.

Tampilan DN Multisix ini juga cukup modern dengan headlamp LED dengan tiga ruang, yang disinyalir punya fungsi masing-masing sebagai headlamp, sein, serta DRL.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Aion V Resmi Launching di GJAW 2024, Harga Enggak Sampai Rp 500 Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa