GridOto.com - Modifikasi Honda Mobilio ini bukan cuma menyentuh bagian eksterior. Pasalnya kabin juga tampil wah dibanding versi standar.
Sebannya, Billy si owner memang justru berkonsentrasi pada bagian audio dan interior.
Interior juga ikut diubah dengan gaya yang senda dengan tampilan eksterior.
(Baca Juga : Otoseken: Patokan Harga Honda Mobilio Bekas, Mulai Rp 130 Juta)
"Hanya mengaplikasikan bucket seat Bride Ergo di depan, safety belt 4 titik dari Takata," ujar Billy.
"Pelapis jok dan plafon dari MBtech, serta lingkar kemudi dari Sparco. Selebihnya untuk mengakomodasi audio," tambah pria asal Manado ini.
Nah, fokus utamanya adalah mengejar Sound Quality Level (SQL) pada sistem audionya.
Mewujudkan itu, Billy bersama Antz Audio Workshop memberikan racikan khusus.
(Baca Juga : Mobilio Disalip Confero, Avanza Tetap Memimpin, Begini Penjualan Low MPV November 2018)
Mulai dari mengkombinasikan head unit Kenwood DDX4017 dengan speaker 2 way Domination ES 62 MK.II.
Power processor pakai Domination RS 8455 bersanding dengan sepasang power monoblock dan sebuah power amplifier Domination Buddy.
Selain itu ada juga 4 buah speaker Buddy 12 inci dan 2 buah speaker 2 way yang juga dari Buddy.
Audio custom ini ditempatkan di bagian bagasi belakang dengan susunan yang ciamik.
Data modifikasi:
Interior
Bucket seat Bride Ergo
Safety belt 4 point Takata
Sparco steering wheel
Seat cover dan headliner by MBtech
Audio:
2-way Speakers by Domination ES 62 MK.II
power processor Domination RS 8455
power monoblock Domination Buddy 2 pcs
power pmplifier Domination Buddy
12 inch speakers Buddy 4pcs
Eksterior:
Carbon hood custom
carbon grille custom
head lamp projector + DRL
body kit custom
Pelek dan ban:
Pelek Lenso Venom 3 17 inci
Ban Bridgestone MY-02 215/40 R17
Artikel serupa telah tayang di otomotifnet.gridoto.com dengan judul "Pemilik Melanggar Prinsip, Honda Mobilio Ini Malah Makin Sip"
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Otomotifnet.gridoto.com |
KOMENTAR