GridOto.com - F1 musim 2019, Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel sudah tidak rekan satu tim.
Tapi Kimi Raikkonen berharap hubungannya dengan Sebastian Vettel tetap berjalan baik.
Kimi Raikkonen harus berpisah dengan Sebastian Vettel setelah 4 tahun menjadi rekan satu tim di Ferrari.
Posisi Kimi Raikkonen digantikan pembalap muda Charles Leclerc yang berasal dari tim Sauber.
(Baca Juga : Renault Ungkap Tanggal Peluncuran Mobil F1 untuk Musim 2019)
Sebagai ucapan perpisahan, keduanya saling bertukar helm sebagai tanda persahabatan.
Bahkan Sebastian Vettel sempat bercanda menyuruh Kimi Raikkonen untuk menjatuhkan helmnya.
"Jatuhkan helmnya," kata Sebastian Vettel.
"Helm ini cuma replika, jadi tak masalah kalau kamu menjatuhkannya," balas Kimi Raikkonen.
(Baca Juga : Terungkap! Tenaga Mesin F1 Honda Masih Tertinggal dari Renault)
Sebastian Vetttel dan para kru di balik kamera langsung tersenyum dan tertawa mendengar candaan Kimi Raikkonen.
Lihat postingan ini di InstagramBackstage quipping. #ScuderiaFerrari #Seb5 #Kimi7 #SF71H #F1 #Ferrari #PrancingHorse
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Instagram/@scuderiaferrari |
KOMENTAR