Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula 1

Setelah Pensiun dari F1, Fernando Alonso Balik ke Tim Ferrari?

Fendi - Rabu, 19 Desember 2018 | 22:00 WIB
Fernando Alonso diperkirakan balik ke tim F1 Ferrari di tahun 2020
ferrari.com
Fernando Alonso diperkirakan balik ke tim F1 Ferrari di tahun 2020


GridOto.com – Juara dunia F1 dua kali Fernando Alonso pensiun dari balap F1 di akhir musim 2018 ini, tetapi diperkirakan balik ke tim Ferrari.

Lepas dari balap F1, belum ada kejelasan Fernando Alonso akan berkarier di balap apa.

Tetpi ia punya jadwal ikut balap Indianapolis 500 di Amerika, pertengahan 2019 nanti.

Dikutip GridOto.com dari sportsmole.co.uk, dikabarkan Alonso akan kembali ke tim berlambang kuda jingkrak.

(Baca Juga : Balap Indy 500 di 2019, Fernando Alonso Kejar Gelar ‘Triple Crown’)

Mantan bos Ferrari Stefano Domenicali mengatakan mungkin Fernando Alonso akan kembali ke tim yang bermarkas di Maranello.

Menurut Stefano Domenicali, tidak menutup kemungkinan pembalap berusia 37 tahun akan kembali pada tahun 2020.

Fernando Alonso di tahun pertamanya bersama tim F1 Ferrari, dengan rekan setimnya Felipe Massa
ferrari.com
Fernando Alonso di tahun pertamanya bersama tim F1 Ferrari, dengan rekan setimnya Felipe Massa

Stefano Domenicali mengatakan, Alonso dan Ferrari bisa bersatu kembali.

"Ini akan menjadi cerita yang hebat, tetapi itu sesuatu yang tidak seharusnya dipaksakan," kata Stefano domenicali kepada Auto Bild.

"Tetapi jika di masa depan dia membuat keputusan itu, mengapa tidak?” tanya pria asal Italia yang kini jadi bos di pabrikan mobil Lamborghini.

“Tentu saja itu tergantung pada apakah Fernando kembali dan kepada semua orang lain yang terlibat dan saya menyerahkan keputusan itu kepada mereka," lanjut Domenicali.

Namun Stefano Domenicali menolak kesan bahwa Ferrari dan Alonso tidak akan pernah bisa bekerja sama lagi, karena reputasi pembalap Spanyol itu.

(Baca Juga : Fernando Alonso Balap Indy 500 di 2019, Pihak Chevrolet Senang)

"Jujur saja, ketika Anda bekerja dengan tipe kepribadian seperti ini, dengan bakat sebanyak itu, Anda tidak dapat mengatakan apakah itu sulit atau tidak sulit," ucapnya.

"Satu-satunya hal yang bisa saya katakan adalah bahwa Alonso sangat kuat, dia sangat termotivasi, dan dia ingin mencapai begitu banyak,” ujarnya.

"Di luar itu, jika saya jujur, mengatakan bahwa dia kontroversial sama sekali tidak benar," pungkas Stefano Domenicali.

Fernando Alonso yang balapan untuk tim Ferrari dari 2010 sampai 2014, nyaris juara dunia tiga kali.

Menempati posisi kedua klasemen akhir pada tahun pertamanya, lalu di 2012 dan 2013.

Editor : Fendi
Sumber : sportsmole.co.uk

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mitsubishi Buka Suara Soal Mobil Konsep DST, Bakal Dijual di Indonesia?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa