Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ternyata Ini Tipe Mobil Bekas Paling Laris di Mobil88

Dio Dananjaya - Selasa, 18 Desember 2018 | 18:10 WIB
Halomoan Fischer Lumbantoruan, Presiden Direktur mobil88 (kanan)
Dio/GridOto.com
Halomoan Fischer Lumbantoruan, Presiden Direktur mobil88 (kanan)

GridOto.com - Pertumbuhan minat konsumen untuk membeli mobil bekas nampaknya makin baik.

Di tahun ini, penjualan mobil88 meningkat hingga 5 persen dibandingkan tahun 2017.

Pada kurun waktu Januari sampai awal Desember 2018, mobil88 berhasil menjual hingga lebih dari 21.000 unit.

Dari jumlah penjualan itu, tipe MPV masih mendominasi sebanyak 45 persen.

(Baca Juga : Jelang Pergantian Tahun, Mobil88 Berikan Cashback Hingga Rp 10 Juta)

Dilanjutkan tipe city car sebanyak 27 persen dan SUV 15 persen.

Ilustrasi pasar mobil bekas
Kompas.com
Ilustrasi pasar mobil bekas

Sementara pada penjualan mobil tipe sedan dan tipe mobil lainnya, mencatatkan angka 13 persen.

"Mobil yang banyak dicari masih sama trennya dengan tahun lalu," ujar Presiden Direktur mobil88, Halomoan Fischer Lumbantoruan.

"Yaitu mobil yang harganya berkisar antara Rp 80 jutaan sampai Rp 150 jutaan," sambungnya kepada wartawan di Jakarta (18/12/2018).

"Kalau penjualan tertinggi masih didominasi kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, dan Surabaya," tambah Fischer.

Editor : Pilot

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dikit-dikit Tembak, Oknum PNS Todongkan Pistol ke Petugas Parkir Perkara Sepele

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa