Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KTM RC 390 Facelift Terciduk Diuji Jalan, Tampangnya Berubah Nih

Dida Argadea - Senin, 17 Desember 2018 | 15:45 WIB
KTM RC 390 sedang diuji jalan
Motorcyclenews.com
KTM RC 390 sedang diuji jalan

GridOto.com - KTM terpantau tengah melakukan uji jalan terhadap motor baru mereka, yang disinyalir sebagai KTM RC 390.

Buat model anyar KTM 390 ini terlihat jelas desain fascia yang berubah dibanding genersinya yang berear sekarang.

Desain fairingnya terlihat lebih besar dengan headlamp yang disinyalir tetap menganut LED proyektor.

Sayangnya kurang begitu jelas seperti apa bentuk di area headlamp-nya.

(Baca Juga : Ayo Tebak, Motor Matik Berbaju KTM Duke Ini Aslinya Apa?)

Selain itu desain sepatbor depan juga beda, dengan moncong yang terlihat lebih maju dibanding versi yang beredar sekarang.

Kemudian selain area fascia bocorannya panel instrumennya juga bakal punya desain baru, dengan kemampuan konektivitas lewat bluetooth.

Desain fascianya berubah dengan fairing baru
Motorcyclenews.com
Desain fascianya berubah dengan fairing baru

KTM RC 390 baru ini juga masih mempertahankan sasis tubularnya, mungkin dengan sedikit ubahan untuk memaksimalkan handling.

Mesin yang dipakai diduga kuat masih sama dengan yang sebelumnya, yakni 373 cc satu silinder, dengan power sebesar 43,5 dk dan torsi 37 Nm.

(Baca Juga : Sudah Punya Freeride E-XC, KTM Sebut Kendala Molis di Indonesia)

Yang patut ditunggu adalah, apakah facelift yang ada pada KTM 390 ini juga bakan menular ke adiknya KTM RC 200?

Soalnya versi yang sekarang beredar, secara bentuk memang keduanya punya kesamaan mulai dari desain fascia, bodi tengah hingga buritannya.

Pasti keren ya kalau tampang anyar KTM RC390 nanti juga ikut dipakai KTM RC 200.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Motorcyclenews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jazz Biang Maut, Vios, Karimun, Scoopy dan Avanza Hancur Beruntun di Sukabumi

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa