GridOto.com - Bikers harus waspada dengan rem cakram yang kerap macet di musim hujan seperti sekarang.
Bukan cuma mengganggu kegiatan berkendara, rem cakram macet juga mengancam langsung keselamatan.
Makanya, bikers wajib tahu penyebab dan cara menangani cakram macet agar tidak celaka.
Ternyata banyak faktor di musim hujan ini yang bisa bikin rem cakram macet.
(Baca Juga : Mau Merayakan Tahun Baru Ke Puncak, Bogor? Ikuti Petunjuk Ini!)
Contohnya, kaliper rem cakram kerap macet dan tidak berfungsi optimal setelah musim banjir atau musim hujan.
“Di kaliper rem banyak komponen yang bergerak. Jangan sampai kotor, karena bisa membuat kerja rem kurang maksimal juga macet,” ucap Karmin yang ketika diwawancara menjabat Kepala Mekanik Honda Bintang Motor di Cinere, Depok, Jawa Barat.
Buat mengatasinya enggak repot, cukup dibersihkan saja beberapa komponen bergeraknya seperti link kaliper dan juga piston kaliper rem.
Untuk membersihkannya, lepas dua baut pegangan kaliper rem dengan kunci L bintang ukuran 6.
(Baca Juga : Cuma Modal Kunci 8 Bisa Bikin Putaran Gas Motor Lebih Responsif)
Setelah itu, lanjut dengan melepas baut pemegang kampas rem.
Untuk membuka baut kampas rem, umumnya menggunakan kunci L8, namun ada juga beberapa motor yang baut kampas remnya menggunakan kunci 8.
Jika kaliper rem sudah terbuka, pisahkan link dengan kaliper dan akan tampak dua batang pemegang kaliper.
Kalau ada lapisan yang karat, amplas permukaan yang karat hingga mulus kembali.
(Baca Juga : Pilihan Paket Bore Up Komplit Buat Maxi Yamaha, Ukuran Beragam)
Setelah itu, bersihkan dengan air sabun dan olesi dengan grease atau gemuk.
Bagian piston kaliper rem juga harus dibersihkan.
Hati-hati jangan sampai ada permukaan piston yang baret atau lecet.
Cukup bersihkan menggunakan air sabun dan sikat gigi hingga seluruh kotoran hilang.
Jika sudah bersih, pasang seluruh part kaliper rem seperti sediakala.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR