Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren: Perhatikan Bagian Ini Sebelum Membeli Nissan Teana Gen 2 Bekas

Muhammad Ermiel Zulfikar - Minggu, 16 Desember 2018 | 16:45 WIB
Nissan Teana
carlist.my
Nissan Teana

GridOto.com - Nissan Teana generasi kedua (2008-2013) bisa dibilang harganya sudah terjangkau di pasar mobil bekas (mobkas) saat ini.

Hasil pantauan GridOto.com, pesaing dari Toyota Camry ini harganyanya berkisar Rp 140 juta hingga Rp 200 jutaan, tergantung umur.

Tentu jadi sebuah harga yang menarik, apalagi di awal peluncurannya Nissan Teana menyasar segmen big sedan yang menawarkan kenyamanan dan kelegaan kabin khas mobil premium.

Meski begitu, tetap perlu melakukan pengecekan sebelum membawanya ke garasi rumah agar mendapatkan unit yang prima.

(Baca Juga : Seken Keren: Mulai Rp 140 Jutaan, Simak Daftar Harga Nissan Teana) 

Mengingat umur sedan premium dengan kode J32 ini sudah tidak lagi muda, sehingga cukup rentan terkena penyakit.

Subhan Fajar Kepala Mekanik Jasmin Motor, bengkel spesialis Nissan-Datsun di Jakarta Selatan mengungkapkan, hal pertama yang perlu diperhatikan sebelum memboyong Nissan Teana J32 adalah bagian kaki-kakinya.

"Paling dia yang sering bermasalahnya di bagian joint steer kaki-kakinya. Ada dua bagian ya atas sama bawah, tapi yang sering kena bagian atasnya," ujar pria yang akrab disapa Fajar ini saat dihubingi GridOto.com, Minggu (16/12/2018).

"Join steer rusak itu tanda-tandanya dia sering bunyi kayak 'kletek-kletek' pas di jalan jelek," lanjutnya.

(Baca Juga : Seken Keren: Asyik Jadi Penumpang, Ini 3 Pilihan Sedan Jepang Nyaman dan Berkelas) 

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa