GridOto.com - Sejak diluncurkan tahun 2014, Datsun GO menjadi salah satu alternatif LCGC dengan banderol yang terjangkau.
Peluncuran tersebut juga menandakan kembalinya Datsun ke dunia otomotif setelah vakum 32 tahun.
Datsun GO dibekali dengan mesin HR12DE yang sebelumnya digunakan oleh kakaknya, Nissan March.
(Baca Juga : Jangan Asal Gunakan Pelat Palsu Pada Kendaraan Baru, Ini Sanksinya)
Praktis mobil ini menjadi penerus March di kelas City Car dengan harga terjangkau, namun memiliki performa yang serupa.
Jika dibandingkan dengan pesaingnya seperti Honda Brio atau Toyota Agya, Datsun GO unggul dalam hal akomodasi pada ruang kabin maupun kargo.
Kenyamanan GO pun tak buruk untuk mobil sekelas LCGC, meski memang bunyi pintunya saat ditutup masih menandakan peredaman yang kurang baik.
Di pasar mobkas, Datsun GO memang tak begitu banyak populasinya.
(Baca Juga : Toyota Land Cruiser Seri 80 Harga Barunya Segini, Sekarang Dapat Apa?)
Wajar saja, memang para pesaingnya lebih populer dan banyak populasinya dari awal.
Menilik kanal Pricelist GridOto.com, Datsun GO tahun 2014 sudah dibanderol di kisaran Rp 65 juta.
Bila Anda tertarik untuk melihat patokan harga mobil ini lebih lengkap, Anda bisa klik Harga Mobkas Datsun GO.
Selamat berburu mobil incaran Anda ya!
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR