GridOto.com - Libur akhir tahun semakin dekat, tentunya periode ini sangat pas digunakan untuk sejenak melepas jenuh dari hiruk pikuk kehidupan di kota.
Rekreasi sembari memacu adrenalin dengan berwisata off-road bisa jadi pilihan, dijamin kamu bakalan puas merasakan manuver-manuver yang enggak bisa dirasakan di jalanan kota.
Seperti jalur yang sempit, berbatu, penuh dengan lumpur, menanjak, tikungan tajam, serta pemandangan hutan yang indah yang memesona.
(BACA JUGA: Liburan Akhir Tahun, Berpetualang Offroad di Bandung)
Nah, berikut ini 5 destinasi wisata offroad yang bisa kamu nikmati untuk menghabiskan liburan akhir tahun.
1. Wisata Off-road Taman Nasional Gunung Merapi
Terkenal dengan trek yang menantang, lokasi Wisata Offroad ini berada di area Taman Nasional Gunung Merapi, kawasan Srumbung, Magelang, Jawa Tengah.
Perjalanan dimulai dari Muntilan menuju area Taman Nasional Gunung Merapi, degan rute yang harus dilalui sekitar 15 kilometer dan waktu tempuh kurang lebih 3 sampai 4 jam.
Pohon-pohon pinus serta vegetasi lain khas merapi siap menyambut kamu yang rindu akan keteduhan.
Wisatawan bakal diajak melewati sungai-sungai yang berhulu di Gunung Merapi, antara lain Sungai Batang, Lamat, dan Blongkeng.
Ditambah lagi, ada juga tebing-tebing batu di beberapa lokasi yang siap bikin adrenalinmu tergenjot.
Nantinya para wisatawan akan diajak berisirahat di bantaran Sungai Blongkeng yang terletak di kawasan Jurang Jero, Srumbung.
(BACA JUGA: Pengen Liburan Asik dengan Mobil Antik di Pulau Dewata? Siapkan Biaya Segini)
Di lokasi berketinggian sekitar 2.000 mdpl ini, wisatawan juga bisa panen salak serta menikmati makan siang dengan menu-menu tradisional.
Sebelum petualangan berakhir, wisatawan terlebih dahulu melakukan konservasi alam dengan menanam pohon di Randu Ijo.
Yakni kawasan pembibitan tanaman yang dikelola oleh Forum Merapi-Merbabu Hijau (FMMH).
2. Wisata Off-road Gunung Bromo
Gunung Bromo teletak di dalam kawasan Karst Tengger, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Jawa Timur.
Wisatawan bisa mengunjungi Bromo dari empat kabupaten yang melingkarinya, mulai Pasuruan, Lumajang, Malang, dan Probolinggo.
Salah satu destinasi yang bisa dibilang selalu berkesan, mengagumkan dan indah bagi para penggemar mobil offroad adalah Hutan Gunung Bromo.
Sepanjang rute wisatawan akan ditemani dengan pohon-pohon besar dan berlumut, seoalah menyiratkan bahwa usianya tak lagi muda.
Wisatawan juga bakal diajak menyeberangi jalur sungai dengan debit air yang tidak terlalu tinggi, sehingga mengasyikkan untuk bermain-main air.
Selain itu, laut pasir atau nama lainnya Pasir Berbisik juga jadi salah satu destinasi menarik, apalagi pada saat matahari mulai meninggi.
Meski begitu, wisatawan yang datang ke sini diharapkan membawa kacamata ataupun syal untuk melindungi dari angin kencang yang meniup pasir-pasir.
3. Wisata Off-road Gunung Kelud
Bergeser sedikit dari Gunung Bromo, destinasi wisata off-road menarik selanjutnya ada di Gunung Kelud, Kediri, Jawa Timur.
Jalan perkebunan berupa tanjakan terjal berpasir bercampur batu itu menjadi rute off-road menuju ke objek wisata Gunung Kelud.
Trek yang dilalui kurang lebih sejauh delapan kilometer, dan itu akan ditempuh dalam waktu dua jam.
Ada tiga check point seperti sebuah bangunan rumah semipermanen untuk beristirahat.
(BACA JUGA: Suntuk Rutinitas Harian? Liburan Aja Ke Rancaupas Bandung)
Tidak hanya itu, wisatawan yang ingin menikmati wisata offroad akan disuguhkan dengan jalur misteri.
Andrenalin kamu bakal semakin terpacu ketika mulai melewati sebuah jalan dalam kondisi ambles, apalagi saat menlintas di area tanjakan curam.
Meski begitu, bagi wisatawan yang ingin langsung mengunjungi lokasi puncaknya dan merasakan sensasi berada di bibir kawah gunung yang sempat meletus pada 2014 lalu, juga bisa.
Sepanjang perjalanan menuju kawah, terdapat beberapa lokasi wisata seperti Taman Hargomulyo dan Kampung Durian.
4. Wisata Off-road Cikole, Bandung
Wisata offr-oad Cikole bisa jadi pilihan terdekat bagi kamu yang berasal dari Ibu Kota Jakarta dan sekitarnya.
Dari Jakarta, kamu bisa ambil arah ke Subang dengan lebih dulu melalui Tol Cikampek dan Tol Purbaleunyi.
Kalau dari Kota Bandung, aksesnya bisa lewat daerah Pasteur ataupun Lembang.
Letaknya di sebelah utara kawasan Bandung, Jawa Barat ini dijamin bakal bikin kamu puas dengan manuver-manuver yang enggak bisa dirasakan di jalanan kota.
Tebing-tebing batu di beberapa lokasi yang siap bikin adrenalinmu tergenjot.
Tidak hanya itu, kamu juga bisa main lumpur dengan menumpang Land Rover atau mobil off-road di sana.
Banyak penyedia jasa untuk menikmati serunya off-road di Cikole ini, yang mana masing-masing penyedia jasa tersebut memasang paket dan tarif yang beragam.
Bergantung pada fasilitas dan paket-paket yang mereka sediakan.
5. Wisata Off-road di Jeep Station Indonesia Resort
Sama halnya dengan wisata off-road Cikole, Jeep Station Indonesia Resort bisa jadi pilihan terdekat bagi kamu yang berasal dari Ibu Kota Jakarta dan sekitarnya.
Namun yang membedakan adalah wisata off-road ini terletak di tengah resor seluas 32 hektare, tepatnya di kawasan Megamendung, Bogor, Jawa Barat.
Terdapat lintasan-lintasan off-road untuk para wisatawan menyalurkan hobinya, mulai dari lintasan buatan dengan beragam halang rintang, hingga jungle track atau melintas hutan di kaki Gunung Halimun.
Beberapa kendaraan yang disediakan untuk menikmati off-road di sini antara lain mobil 4x4 tubular atau Jimny, Land Cruiser, serta ATV atau boogie UTV bagi anak-anak.
Untuk penginapannya, kamu bisa memilih model tenda, container, hingga vila kayu dengan kolam renang privat.
Selain itu, ada juga vila-vila tenda sendiri mengusung konsep glamping, dengan fasilitas cukup mewah layaknya hotel bintang tiga.
Yuk segera dijadwalkan libur akhir tahun bagi kamu yang suka dengan destinasi wisata off-road.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Kompas.com,tribun travel |
KOMENTAR