Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Otoseken: Peremajaan Kaki-kaki BMW X5 Bekas, Butuh Dana Segini

Taufan Rizaldy Putra - Kamis, 6 Desember 2018 | 18:30 WIB
BMW X5 stoknya tak banyak di pasaran mobkas
Istimewa
BMW X5 stoknya tak banyak di pasaran mobkas

GridOto.com - Ketika bagian kaki-kaki BMW X5 E53 tunggangan Anda tak lagi terasa nyaman, kemungkinan besar ada komponen yang sudah termakan usia.

Kalau sudah begitu, tandanya harus mengganti komponen tersebut dengan yang baru agar X5 kembali nyaman.

Sayangnya, mencari spare part untuk BMW X5 generasi pertama ini cenderung gampang-gampang susah.

Seperti bagian kaki-kaki, arm, link stabil dan shock serta ada beberapa part yang hanya tersedia di toko atau bengkel spesialis BMW.

Setelah itu mungkin Anda bertanya-tanya, berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk mengganti kaki-kaki BMW X-5 di bengkel spesialis tersebut?

(BACA JUGA: Berkunjung ke Classic Car Interior, Bengkel Spesialis Modifikasi Interior)

Suasana bengkel Anugerah Motor BMW
Muhammad Ermiel Zulfikar
Suasana bengkel Anugerah Motor BMW

Salah satu bengkel spesialis BMW yang Otoseken rekomendasikan adalah Anugerah Motor BMW di Jl. H. Nawi Raya No. 57, Jakarta Selatan.

Anugerah Motor BMW sendiri membanderol komponen kaki-kaki untuk BMW X5 E53 dengan harga Rp 4,5 juta.

"Kaki-kaki ini kurang lebih sekitar empat koma lima lah (Rp 4,5 juta) di luar shockbreaker ya," ujar Ali dari Anugerah Motor BMW.

Meski begitu Ali mengaku harga tersebut masih merupakan harga kisaran, bukan harga fix-nya.

"Ini mungkin harga yang saya listing ini harga yang masih kurang lebih mendekati ya," jelas Ali.

"Di atasnya juga paling enggak banyak, di bawahnya dia juga enggak banyak. Mungkin ya beda dua ratus ribu lah selisihnya," lanjutnya.

(BACA JUGA: Daihatsu Xenia dan Toyota Avanza Baru, Kenapa Bakal Meluncur 2019?)

Devid Herjadi, pemilik Berdikari Motor Pasar Mobil Kemayoran
Rizky
Devid Herjadi, pemilik Berdikari Motor Pasar Mobil Kemayoran

Selain Anugerah Motor, ada juga Berdikari Motor yang terletak di Pasar Mobil Kemayoran, Jakarta Pusat.

David Herjadi, pemilik Berdikari Motor mengaku bahwa memang komponen kaki-kaki adalah salah satu part yang sering dicari oleh para pemilik BMW X5.

"Untuk part mobil, biasanya orang cari bagian kaki-kaki, seperti arm, link stabil dan shock," ungkap Devid Herjadi, pemilik Berdikari Motor di Pasar Mobil Kemayoran, Jakarta Pusat.

Nah, bagi pemilik X5 yang membutuhkan penyegaran di sektor kaki-kaki, jangan ragu menyambangi kedua bengkel tersebut ya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa