GridOto.com - Lapisan serat karbon biasanya ditempel di beberapa bagian motor saja agar tampilannya elegan.
Tapi beda dengan BMW S1000RR alias HP4 2015 ini, lapisan karbon menempel dari ujung rambut hingga ujung kaki motor ini.
Tampilannya pun jadi hitam legam namun tetap sangar dengan motif bodi berbahan serat karbon.
Pemakaian karbon di hampir semua lini, pastinya membuat motor sangar ini makin ringan dan ngacir.
(BACA JUGA: Kumpulan Modifikasi Honda Vario Dari Berbaju MotoGP Hingga BMW HP4)
Part karbonnya sendiri nampak pada bodi-bodi, fairing, tangki bahkan spakbornya.
Uniknyaa, meski bodinya sudah ditutupi dengan karbon, grafis pada motor ini tetap dipertahankan.
Biar enggak kalah sama tampilan luarnya, part-part premium juga dipasang.
Sebut saja ada master rem dari Brembo dan gas spontan dari Alpha Racing.
(BACA JUGA: Ngidam Moge, Yamaha R3 Rela Pakai Topeng BMW HP4 Race)
Lalu pelek Marchesini yang merupakan pelek bawaannya diganti dengan pelek OZ Racing yang enggak kalah istimewa.
Apalagi pelek yang biasa dipasang di motor balap ini berkelir emas. Makin kelihatan mewah deh.
Biar makin sempurna, knalpot Austin Racing GP2 ikut dipasang biar sedikit nambah tenaganya yang sudah 193 dk ini.
Kalau dilihat-lihat lagi, BMW HP4 full karbon ini malah mirip sama motor tes MotoGP ya...
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR