GridOto.com - Balapan Formula 1 terkenal dengan durasinya yang panjang, wajar saja sebab jumlah lapnya bisa lebih dari 50 laps dan kalau ditotal jarak yang ditempuh tiap mobil F1 bisa tembus 300 km.
Namun ada satu balapan formula 1 tercepat dan jadi rekor karena hanya digelar 24 menit saja!
Balapan yang digelar di Adelaide Street Circuit dan jadi seri pamungkas ini digelar pada 3 November 1991, kamu udah lahir belum?
Balapan ini bisa dibilang salah satu balapan terkacau dalam sejarah Formula 1 karena dari rencana 81 lap (306 km), harus dihentikan di lap ke 16 dan perhitungan posisi pembalap dihitung dari posisi di lap 14.
Alasannya? Karena cuaca hujan yang enggak kayak hujan lagi tapi ibarat kolam yang ditumpahkan dari langit.
(BACA JUGA: Peluang Buat Pembalap Indonesia, Formula 1 Ingin Ada Pembalap F1 Asia)
Kondisi trek yang di beberapa sektornya seperti kolam renang membuat semburan air dari mobil F1 seperti alat cuci steam dan menghalangi pandangan pembalap di belakangnya.
Enggak terhitung jumlah mobil yang harus tergelincir di trek hingga nyungsep menabrak pembatas.
Kondisi seperti ini yang membuat Ayrton Senna yang kala itu berada di posisi pertama di lap 16 melambaikan tangannya dan akhirnya membuat balapan dihentikan.
"Saya rasa ini tak layak disebut balapan. Ini cuma masalah bertahan di sirkuit atau tidak. Enggak ada gunanya melaju dengan kencang. Kondisinya benar-benar gila," ungkap Senna setelah balapan.
Kondisi kegilaan GP Australia 1991 bisa kamu lihat langsung di video ini: (KLIK TAUTAN INI)
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR