GridOto.com - Rotobox, perusahaan pelek asal Slovenia baru-baru ini membuat supermoto super mahal dengan basis Yamaha WR450F.
Impresi pertama saat melihat motor ini adalah garang plus seram dengan kelir hitam beraksen merah dan putih.
Dari segi tampilan, bentuknya tak berbeda jauh dengan bentuk asli WR450F.
Perbedaan yang paling mencolok tentu saja dibagian kaki-kaki khususnya roda.
(BACA JUGA: Pilih Konsep Supermoto NMAX Ini Jadi Jangkung Banget)
Mulai dengan suspensi depannya yang diganti dengan garpu lansiran Ohlins seri FG461.
Sementara pelek jari-jari ring 21 dan 18 kini tak lagi terlihat.
Sebagai gantinya ada pelek palang ring 17 berukuran 3,5 dan 5,5 inci berbahan serat karbon dengan balutan ban slick dari Bridgestone.
Karena roda belakannya super gambot, Rotobox mau tak mau memasang swing arm Yamaha R6 ke rangka WR450F.
(BACA JUGA: Ganteng Nih Skutik Suzuki Berubah Konsep Jadi Supermoto)
Biar serasi sama suspensi depan, Ohlins TTX Flow jadi pilihan untuk sokbreker belakangnya.
Soal rem pun, Rotobox enggak mau pakai part sembarangan, master rem pakai Brembo XR0.11.71.
Lalu ada kaliper Brembo GP4RR yang ditugaskan untuk menjepit cakram Brembo T-Drive 320mm
Sementara cakram Brembo 220mm yang belakang dijepit oleh kaliper Brembo X20.60.01.
(BACA JUGA: Video Modifikasi CRF250 Rally Jadi Supermoto Untuk Turing)
Ada satu keunikan lagi dari supermoto mahal ini, yaitu pada bagian spakbornya.
Kedua spakbor motor ini dibuat dengan printer 3-dimensi yang mungkin baru kali ini ada.
Selain itu, masih ada rangka dan cover mesin yang dilapisi keramik yang pastinya makin keren.
Nah, tadi di awal sempat disinggung soal harganya yang mahal, soalnya motor ini memang mahal banget.
Bayangkan saja, harga motor ini 29.830 Euro atau kalau dirupiahkan sekitar Rp 484 jutaan dan itu harga off the road.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Rotobox-moto.com |
KOMENTAR