Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kejar Setoran, Aerox Ini Sabet Best Decal Customaxi Yogyakarta

Ivan Casagrande Momot - Senin, 26 November 2018 | 19:25 WIB
Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta
Wawa
Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta

GridOto.com - Ibarat kejar setoran modifikasi Yamaha Aerox 155 milik Yudha meraih best decal di Customaxi Yogyakarta.

Cuma butuh 2 hari buat bengkel Serasi Asesoris yang berada di Jalan Jalak Raya RT 012 RW 01 Kuncen Lama Ungaran Barat Kabupaten Semarang menjadikan Aerox yang kece seperti ini.

Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta
Wawa
Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta

"Modifnya hanya 2 hari, kejar setoran untuk ikut Customaxi Yogyakarta dan lumayan dapat best decal," ucap Ongkie Mahendra dari Serasi Asesoris.

Decal dengan motif dari helm AGV Five continent ini pun dikerjakan hanya satu malam dengan biaya Rp. 550 ribu.

"Untuk decal dikerjakan bengkel lain yang dikebut satu malam pengerjaannya, makanya masih pakai warna dasar bodi merah," terang Ongkie pada GridOto.com

Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta
Wawa
Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta

Hal lain yang dimodifikasi pada Aerox ini ada pada bagian kaki-kaki yakni pelek yang direpaint berwarna biru.

"Cat peleknya hanya 3 jam sudah beres, biayanya Rp. 150 ribu saja," lanjutnya.

Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta
Wawa
Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta

Nah menuntaskan modifikasi Aerox ini juga mendapat asupan beberapa part modif seperti pengereman, shock belakang, knalpot dan baut pada bodi.

"Modif ini untuk harian jadi diutamakan kenyamanan dan part yang diganti juga harus lebih bagus dari standar. Semua modifnya habis Rp. 5 juta," tutup Ongkie.

Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta
Wawa
Yamaha Aerox 155 Best Decal Customaxi Yamaha 2018 Yogyakarta
 

Data modifikasi

Ban depan : IRC 110/80-14

Ban belakang : IRC 140/70-14

Pelek : Repaint 

Shock belakang : Replica Showa

Knalpot : Sakura

Kaliper : Brembo

Master rem : Brembo Izumi

Bracket kaliper : Brembo

Selang rem : TDR

Tabung : Ant Lion

Visor : Carbon

Baut : Pro Bolt

Tutup radiator : Variasi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa