Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Layanan Samsat Online Seluruh Indonesia Rampung Tahun Depan

Hendra - Selasa, 20 November 2018 | 09:30 WIB
Samsat Polda Metro Jaya
ist
Samsat Polda Metro Jaya

GridOto.com- Untuk memudahkan layanan kepada masyarakat mengurus administasi kendaraan, Korps Lalu Lintas Polri (Korlantas) akan merampungkan layanan samsat online tahun depan.

Dengan layanan Samsat Online, masyarakat bisa melakukan transaksi di mana saja tanpa perlu mengantre.

“Kemudahan e-Samsat bisa melakukan transaksi dimana saja, tidak perlu lagi antre-antre di kantor samsat,” bilang , Irjen Pol. Drs. Refdi Andri, M.Si, Kakorlantas Polri.

Sementara itu, seluruh Provinsi di Indonesia, mayoritas telah menerapkan pelayanan e-Samsat atau Samsat Online.

(BACA JUGA : Baru 3 Hari, Samsat Makassar Sudah Raup Rp 29 Juta dari Operasi Zebra 2018)

“Sekarang masing-masing provinsi sudah melakukan internal. Artinya, mereka melakukan online pada kabupaten atau kota," kata Irjen Pol Drs. Refdi. 

Data Korlantas, untuk samsat online seluruh Indonesia saat ini baru ada 24 Provinsi.

Sementara 10 lagi belum bisa melayani secara online.

"Kami akan mempercepat program sehingga tahun depan selesai. Mudah-mudahan semua provinsi di Sulawesi, kemudian Maluku dan Maluku Utara, Papua dan Papua Barat sudah bisa online dan akan dijalankan seluruh Indonesia,” ujar Kakorlantas Polri.

Diketahui, Samsat Online ini dinilai efisien dalam pemanfaatan waktu.

Hal tersebut dikarenakan transaksi untuk melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor dan kecelakaan lalin serta pengesahan STNK dapat dilakukan secara online.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lapor Istri Dulu, Kalau Pajak Jadi Naik Harga Mobil Baru Jadi Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa