GridOto.com-Wuling baru saja meluncurkan mobil segmen Light Commercial Vehicle, yakni Wuling Formo di ITC Cempaka Mas, Jakarta Pusat (7/11).
Wuling Formo terdiri dari varian minibus dengan dua trim, yakni trim 7-seater dan 8-seater serta satu varian blind van.
Untuk varian 8-seater, Wuling Formo memiliki suatu keunikan.
Yakni ada pada bangku baris keduanya.
Pada bangku baris keduanya, bagian pelipatan 60 sebelah kanan memiliki bentuk dan ukuran jok seperti normalnya jok mobil.
(BACA JUGA: Ini Bedanya Mesin Wuling Formo dan Confero, Lebih Efisien?)
Namun, pada bagian pelipatan 40 sebelah kiri, jok dibuat sedikit terpisah dan memiliki dimensinya yang lebih kecil.
Jadi bangku baris kedua memiliki bentuk "belang" di jok paling kiri karena bentuknya beda sendiri.
"Karena diperuntukkan mobil niaga, bentuk jok seperti ini untuk lebih mempermudah akses ke bangku baris ketiga," jelas Danang Wiratmoko, Product Plan Wuling Motors Indonesia kepada GridOto.com.
Pelipatan jok yang berbeda sendiri ini juga unik.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR