Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Ini Penyebab MotoGP Malaysia Cetak Rekor Jumlah Penonton

Fendi - Selasa, 6 November 2018 | 19:18 WIB
Di luar perkiraan, jumlah penonton MotoGP Malaysia melebihi tahun lalu, padahal juara dunia sudah jadi milik Marc Marquez
Twitter / @MotoGP
Di luar perkiraan, jumlah penonton MotoGP Malaysia melebihi tahun lalu, padahal juara dunia sudah jadi milik Marc Marquez


GridOto.com – Untuk pertama kali MotoGP Malaysia mencetak rekor penonton, petinggi sirkuit Sepang mengungkap penyebab melonjaknya jumlah penonton.

Pihak Sepang International Circuit (SIC) menegaskan bahwa penjualan tiket telah melampaui angka dari periode yang sama tahun lalu.

Yaitu naik 11 persen dengan semua tiket tribun penonton terjual habis, kecuali tiket Hillstand yang masih tersedia menjelang balapan hari Minggu (4/10/2018).

Chief executive officer SIC, Datuk Razlan Razali kasih tahu salah satu penyebab membeludaknya penonton datang ke sirkuit Sepang pada hari Minggu.

(BACA JUGA: Dapat Ini Kalau Nonton MotoGP Malaysia di Tribun Valentino Rossi)

"Pada 25 Oktober, untuk angka terbaru yang kami miliki, hampir 90.000 tiket telah terjual,” kata Razlan Razali, dirilis GridOto.com dari nst.com.my.

“Ini 11 persen lebih banyak dari yang kami jual selama periode yang sama tahun lalu," sambungnya.

"Grandstand F (menghadap tikungan terakhir) terjual habis pada bulan Maret, sementara tribun utama terjual habis pada bulan Juni,” jelasnya.

“Tersisa sedikit tiket untuk VR46 Tribune,” ujarnya.

Namun akhirnya tiket VR46 Tribune laris terjual dan tribun dipenuhipenonton pada hari Minggu, walaupun juara dunia sudah jadi milik Marquez.

Total ada 103.984 penoton hadir di sirkuit Sepang.

Melewati pencapaian tahun lalu yang 97.457 penonton saat race day.

(BACA JUGA: Dahsyat! Pertama Kali MotoGP Malaysia Cetak Rekor Jumlah Penonton)

Razlan menambahkan, meningkatnya kehadiran tim dan pembalap Malaysia salah satu faktor utama tumbuhnya popularitas balapan.

Hafizh Syahrin jadi salah satu penyebab membeludaknya penonton mendatangi sirkluit Sepang saat MotoGP Malaysia
Twitter / @Tech3Racing
Hafizh Syahrin jadi salah satu penyebab membeludaknya penonton mendatangi sirkluit Sepang saat MotoGP Malaysia

Meskipun negara tetangga Thailand sekarang menjadi tuan rumah MotoGP.

"Tiket grandtsand terjual habis kecuali VR46 Tribune bahkan sebelum putaran Thailand," tambah Razlan menyebut kondisi saat sebelum MotoGP Malaysia.

"Salah satu alasan kami dapat mempertahankan popularitas event ini adalah karena pembalap lokal yang kami miliki,” ungkapnya.

“Seperti Hafizh Syahrin Abdullah (MotoGP), Khairul Idham Pawi (Moto2) dan Adam Norrodin (Moto3),” sambungnya.

Nah, hadirnya pembalap lokal ikut mendongkrak jumlah penonton MotoGP Malaysia, sob.

Editor : Fendi
Sumber : nst.com.my

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harta Pegawai Komdigi Dilucuti, Jadi Backing Judol Nimbun Mercedes-Maybach Sampai H-D Road Glide

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa