GridOto.com - Peraturan antar negara bagian di Amerika Serikat, memang bisa berbeda satu dengan lainnya.
Seperti yang tim Jelajah Amerika 2018 temukan soal lokasi parkir.
Kalau di Las Vegas, kamu perlu cari lahan parkir berbayar untuk bisa parkir. Tarifnya juga lumayan, mulai dari 2 sampai 10 dolar tiap kali parkir.
Tapi sedikit berbeda dengan Los Angeles yang masuk negara bagian California ini.
(BACA JUGA: Jelajah Amerika 2018: Simpel, Begini STNK Mobil di Amerika Serikat)
Di Los Angeles, kamu diperbolehkan untuk parkir di pinggi jalan di lokasi tertentu.
Kamu harus lihat dulu plang yang memperbolehkan kamu parkir di pinggir jalan
Tapi tidak boleh sembarangan ya, tetap ada aturannya.
Misalnya tidak boleh parkir dari jam 10:00 sampai 6:00, risikonya mobil bakal diderek oleh otoritas setempat.
(BACA JUGA: SEMA Show 2018: Pakai Susuk, Chevrolet Parkwood Berkulit Korengan Ini Banyak Curi Perhatian)
Waktu yang diperbolehkan untuk parkir di pinggir jalan adalah jam 08:00 sampai 18:00.
Oh ya, kamu juga hanya boleh parkir selama satu jam. Dan tidak diperbolehkan sama sekali parkir pinggir jalan di hari minggu.
Gitu sob, meski bebas tetap ada aturannya ya!
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
KOMENTAR