GridOto.com – Tatiana Calderon membuat sejarah jadi wanita Amerika Latin pertama mengemudikan mobil F1, ia pun berkomentar panjang mengenai pengalamannya ini.
Tatiana Calderon mengatakan mobil F1 tim Sauber “lebih mudah ditangani” daripada mobil GP3.
Pembalap wanita GP3 dan test driver tim Sauber ini, pertama kali merasakan mobil F1 di Autodromo Hermanos Rodriguez hari Selasa, dua hari setelah digelarnya GP F1 Meksiko.
Tatiana Calderon menyelesaikan 23 lap untuk keperluan syuting pengembangan ban Pirelli yang terbatas hanya melaju 100 km, waktu terbaik 1 menit 23,170 detik.
(BACA JUGA: Tatiana Calderon, Wanita Amerika Latin Pertama Mengemudikan Mobil F1)
"Jelas denyut jantung agak tinggi, terutama ketika Anda melihat begitu banyak kamera dan ketika Anda menyalakan mesin,” katanya, seperti diliris GridOto.com dari planetf1.com.
“Tetapi tim mempersiapkan saya dengan sangat baik untuk mengetahui apa yang harus saya lakukan setiap saat," sambungnya.
“Ini luar biasa, mimpi menjadi kenyataan,” ucap kelahiran Bogota, Kolombia, 25 tahun lalu.
¡Primera vuelta de test para @TataCalde! Los ingenieros de @SauberF1Team buscarán darle más potencia y que demuestre todo el #GirlPower #AMáximaVelocidad pic.twitter.com/ng8Njn45hp
— Telcel (@Telcel) October 30, 2018
“Anda tidak bisa menggambarkan bagaimana rasanya berada di mobil Formula 1,” tuturnya.
“Pertama kali saya berakselerasi, sepertinya saya ada di PlayStation dengan cepatnya semua itu terjadi,” sebut Tatiana.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | planetf1.com |
KOMENTAR