Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Maverick Vinales Menang MotoGP Australia, Tanda Yamaha Sudah Bangkit?

Nur Pramudito - Selasa, 30 Oktober 2018 | 16:02 WIB
Maverick Vinales akhiri puasa kemenangan Yamaha di MotoGP Australia
MotoGP
Maverick Vinales akhiri puasa kemenangan Yamaha di MotoGP Australia

GridOto.com - Maverick Vinales berhasil mengakhiri catatan buruk Yamaha ternyata tak lepas dari pengembangan motor yang sudah berjalan sukses.

Maverick Vinales sukses menjadi pemenang di seri MotoGP Australia 2018 dan memutus catatan pembalap Yamaha yang tak pernah menang dalam setahun lebih.

Menurut Maverick Vinales, dirinya sudah merasakan ada perkembangan motor yang sudah terjadi di motor Yamaha M1.

"Hasil di Jepang adalah sebuah hasil perubahan yang kami buat di Thailand," kata Maverick Vinales dilansir GridOto.com dari Marca.

(BACA JUGA : Pembalap Ini Bakal Gantikan Cal Crutchlow di MotoGP Malaysia)

"Hasil perkembangannya bagus, di sini kami memutuskan untuk balapan dengan motor yang sama persis seperti di Thailand," ujar Maverick Vinales menambahkan.

Lebih lanjut, Vinales juga merasa bahwa Sirkuit Phillip Island yang menjadi tempat digelarnya MotoGP Australia 2018 adalah sirkuit yang cocok untuk dirinya.

"Ini adalah trek tempat dimana saya meraih feeling dengan motor ini. Saya jadi tahu kemana saya akan melaju dan kapan saya harus menambah kecepatan," tutur Vinales.

Saat ini Vinales sedang menduduki peringkat keempat di bawah Valentino Rossi di klasemen sementara MotoGP 2018.

Editor : Hendra
Sumber : Marca.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gampang Dikemudikan, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Agya Matic November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa