Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jembatan Suramadu Digratiskan, Jasa Marga Merugi?

Adi Wira Bhre Anggono - Sabtu, 27 Oktober 2018 | 20:00 WIB
Presiden Joko Widodo meresmikan pembebasan tarif Jembatan Suramadu, Sabtu (27/10/2018).
Kompas.com/Dani Prabowo
Presiden Joko Widodo meresmikan pembebasan tarif Jembatan Suramadu, Sabtu (27/10/2018).

GridOto.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk telah memegang hak pengelolaan Tol Jembatan Suramadu sejak difungsikannya jembatan tersebut pada tahun 2009.

Namun, mulai Sabtu (27/10/2018) ini, Jasa Marga sudah tak lagi mengelola jembatan sepanjang 5,4 kilometer tersebut.

Hal ini mengikuti keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membebaskan tarif tol pada jembatan yang kini namanya hanya Jembatan Suramadu, tanpa embel-embel ‘tol’.

Direktur Utama Jasa Marga Dessy Aryani menuturkan, meski mengoperasikan, Jasa Marga bukanlah sebagai pihak yang membangun jembatan tersebut.

(Baca juga: Berkat Masukan Masyarakat Madura, Kini Tol Suramadu Punya Nama Baru)

Seluruh pendanaan pembangunan jembatan yang menghubungkan wilayah Surabaya dan Madura itu didanai oleh APBN.

"Kami hanya mengoperasikan transaksinya, menjaga kelancaran lalu lintasnya, terus mendapat (pendapatan) jasa dari san," terang Dessy di Surabaya, Sabtu (27/10/2018) dikutip GridOto dari Kompas.com.

"Jadi bukan masuk ke Jasa Marga, karena ini sepenuhnya anggaran APBN membangunnya," lanjutnya.

Jembatan Suramadu dulunya mulai dibangun pada tahun 2003, atau saat era Presiden Megawati Soekarnoputri.

Editor : Fendi
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa