Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sadis, VW Golf Ini Dimodifikasi Performanya Sampai Tembus 354 DK

Iman - Jumat, 26 Oktober 2018 | 13:30 WIB
VW Golf GTi Albert, Proyek berkelanjutan
kyn
VW Golf GTi Albert, Proyek berkelanjutan

GridOto.com - Batal membeli sebuah sportscar Eropa, Albert Pohan lantas beralih untuk akhirnya memilih hot hatch VW Golf GTi MK6 ini.

"Penasaran juga pengin coba Golf GTi," ujar Albert, sapaan akrabnya. Ia pun mulai berburu demi mendapatkan mobil idamannya ini.

Lampu dan bumper Golf R
kyn
Lampu dan bumper Golf R

Beruntung ia mendapatkan satu unit Golf GTi yang sudah menggunakan bodykit set Golf R, "Sampai lampu depan belakang juga sudah pake Golf R," tukasnya.

Dari situ ia melanjutkan modifikasi bagian lainnya, "Fokus utama gue modifikasi mesin, GTi kan terkenal kencang...pengin gue bikin lebih kencang lagi," bilang pria berkaca mata ini.

(Baca juga: Inspirasi Modifikasi VW Golf R Tampil Clean Look ala USDM!)

Mesin upgrade jadi 354 DK
kyn
Mesin upgrade jadi 354 DK

Demi mendapatkan mesin kencang, serangkaian modifikasi harus dilakukan.

Ganti turbo kit salah satunya, turbo asli bawaan mobil diganti dengan CTS Turbo Kit K04 berikut CTS Turbo Throttle body pipe, CTS Turbo Outlet pipe, CTS Turbo intake set, CTS Turbo Oil Catch Tank, dan Forge twin intercooler.

Lalu remap ECU dengan MCCHIPDKR software stage 3 dan MCCHIPDKR DSG Tuning juga dilakukan agar power mesin semakin meningkat.

Hasilnya? Tenaga Golf GTi ini melonjak drastis dari aslinya hanya 220 dk menjadi 354 dk. Sadis!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa