Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Target Tinggi, Bos Mazda Yakin CX-9 Bakal Laris

Rizky Septian - Minggu, 21 Oktober 2018 | 13:30 WIB
Ricky Thio (kiri) dan Roy Arman Arfandy (kanan) saat peluncuran New Mazda CX-9
Rizky
Ricky Thio (kiri) dan Roy Arman Arfandy (kanan) saat peluncuran New Mazda CX-9

 

GridOto.comPT Eurokars Motor Indonesia (EMI), distributor Mazda di Indonesia memperkenalkan versi revisi dari SUV premiumnya CX-9 di Epicentrum Walk, Jakarta Selatan (20/10/2018).

Seperti diketahui, Mazda CX-9 pertama kali diluncurkan pada Februari 2018 lalu.

Versi revisi yang baru diluncurkan mendapat beberapa update fitur yang terfokus pada aspek kenyamanan berkendara.

Sementara itu terkait target penjualan tahun 2018 ini, PT EMI tidak ragu untuk memasang angka tinggi.

(BACA JUGA: Mazda Luncurkan SUV Premium CX-9 Facelift)

“Tahun ini, kami targetkan CX-9 terjual sebanyak 700 unit,” ujar Roy Arman Arfandy, Presiden Direktur PT EMI pada peluncuran versi revisi CX-9.

Target tinggi tersebut tidak main-main, sebab hingga September 2018 penjualan CX-9 terbilang bagus.

“Sejak Februari hingga September 2018, CX-9 sudah terjual sekitar 400 unit,” bilang Roy.

Ia pun yakin, hingga akhir tahun target tinggi tersebut akan tercapai.

(BACA JUGA: Belum Genap Setahun, Mazda CX-9 2018 Dapat Update Fitur Terbaru!)

“Meski tinggal beberapa bulan lagi, saya yakin target itu masih on the track,” tegas Roy.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa