GridOto.com - Awal sesi FP1 F1 Amerika (19/10/2018) di Circuit of The Americas (COTA) diwarnai dengan hujan dan trek basah.
Para pembalap tidak terlalu terburu-buru untuk keluar dan memilih untuk melihat kondisi trek dulu.
Sampai setengah jam berjalannya sesi, baru sedikit pembalap yang mencatatkan waktu putaran.
Sementara ada yang hanya mencoba trek, ada juga yang melihat di trek.
(BACA JUGA: Gara-gara Sean Gelael, Mobil Tim Toro Rosso F1 Ditempeli Sponsor Baru di F1 Amerika)
Licinnya trek juga bikin beberapa pembalap tergelincir.
Bahkan setelah berjalan 45 menit, sesi sempat dihentikan.
Itu karena adanya gravel yang masuk ke aspal.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Sky Sports |
KOMENTAR