GridOto.com - LM 874 merupakan motor buatan Lazareth yang bisa dibilang gila dalam dunia modifikasi.
Bagaimana tidak, LM 874 merupakan motor yang menggunakan mesin mobil V8 milik Maserati GranTurismo.
Lazareth sendiri merupakan rumah modifikasi di Prancis yang didirikan oleh Ludovic Lazareth.
Melihat bentukan motor ini saja sudah ngeri banget apalagi dengan empat roda, masing-masing dua di depan dan belakang.
(BACA JUGA: Bosan Jadi Ayam Jago, Suzuki Satria F150 Evolusi Jadi Street Tracker)
Empat roda dengan pelek ring 17 ini berfungsi untuk menstabilkan motor yang mempunyai torsi hingga 490 Nm dan tenaga 479 dk.
Sementara untuk menjinakkan tenaga dari mesin berkapasitas 4.700 cc, motor ini tidak diberi gearbox melainkan langsung pakai kopling hidraulis.
Salah satu keunikan dari Lazareth LM 874 ini adalah bagian suspensinya yang lain dari pada yang lain.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Lazareth.fr |
KOMENTAR