Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Yamaha Sudah Bangkit dari Periode Buruk Sejak MotoGP Thailand?

Nur Pramudito - Senin, 15 Oktober 2018 | 20:30 WIB
Yamaha tampil kompetitif di MotoGP Thailand 2018
MotoGP
Yamaha tampil kompetitif di MotoGP Thailand 2018

GridOto.com - Legenda Yamaha, Giacomo Agostini, berkomentar tentang performa tim Movistar Yamaha pada saat seri MotoGP Thailand.

Kedua pembalap Movistar Yamaha yaitu Maverick Vinales dan Valentino Rossi mampu kembali tampil apik di MotoGP Thailand 2018.

Pada seri yang berlangsung di Sirkuit Buriram tersebut, Maverick Vinales sukses finis di posisi ketiga dan Valentino Rossi finis di urutan empat.

Menurut Giacomo Agostini, Yamaha sudah melewati fase buruk di musim 2018 ini setelah Ia melihat dan menganalisis performa kedua pebalap tim pabrikan asal Jepang itu.

(BACA JUGA : Ducati akan Menghalangi Kemenangan Marc Marquez di MotoGP Jepang)

"Kami harus menunggu, hari Minggu itu, Maverick Vinales dan Valentino Rossi melaju sangat dekat dengan pembalap terdepan, Marc Marquez," kata Giacomo Agostini dilansir GridOto.com dari Marca.

Agostini pun menilai bahwa Yamaha tampil bagus bukan karena faktor sirkuit tempat balapan dilaksanakan.

"Saya harap mereka kompetitif bukan karena melaju di sirkuit favoritnya, tetapi saya pikir di sana memang bukan sirkuit favorit Yamaha," sambung Giacomo Agostini.

"Saya pikir mereka sudah menemukan sesuatu untuk berkembang, kami sudah melihat sebuah pertunjukan bagus dan kami harap di MotoGP Jepang semua kru Yamaha bersatu," pungkas Giacomo Agostini.

(BACA JUGA : Mahal! Ini Harga Perlengkapan Balap dari Kepala Sampai Kaki Valentino Rossi)

Apakah Yamaha mampu menjadi perusak pesta juara Marc Marquez?

Editor : Hendra
Sumber : Marca.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa