Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Driver Assistance di Mercedes-Benz CLA 200, Begini Cara Kerjanya

Radityo Herdianto - Rabu, 10 Oktober 2018 | 13:00 WIB
Fitur Driver Assistance di Mercedes-Benz CLA 200
Radityo Herdianto
Fitur Driver Assistance di Mercedes-Benz CLA 200

GridOto.com-Sebagian besar mobil Eropa dibekali sejumlah fitur canggih dimana bisa membantu pengemudi agar tetap berkendara dengan aman.

Salah satunya adalah fitur asisten pengemudi.

Fitur ini memberikan sejumlah notifikasi dan peringatan, bahkan intervensi secara elektronik bila mendeteksi bahaya dari gaya mengemudi pemilik mobil.

Di Mercedes-Benz, fitur ini dinamakan Driver Assistance.

Sebagai contoh di varian CLA 200, fitur ini diaktifkan melalui layar MID pada panel instrumen dengan tombol di setir sebelah kiri.

Mercedes-Benz CLA 200
Daimler AG - Global Communicatio
Mercedes-Benz CLA 200

(BACA JUGA: Fitur Memory Seat di Mercedes-Benz CLA 200, Begini Cara Pakainya)

Pilih ke menu Assist, kemudian pilih Assist System untuk mengaktifkan dan menonaktifkan.

Untuk melihat fitur ini, masih di menu Assist, pilih Graphic Assist sampai muncul gambar Mercedes-Benz CLA dari belakang yang sedang berada di satu jalur.

Fitur ini terintegrasi dengan navigasi pada head unit, serta sensor-sensor seperti kecepatan dan jarak yang berada di spion tengah.

Misalkan pada saat melaju di jalan tol, fitur ini akan memberikan lambang batas kecepatan misalkan minimal 80 km/jam dan maksimal 100 km/jam.

Jika melebihi atau kurang dari batas kecepatan maka akan muncul bunyi peringatan untuk memberitahukan kepada pengemudi.

(BACA JUGA: Cruise Control Pada Mercedes-Benz CLA 200, Begini Cara Pakainya)

Selain itu sensor yang berada di spion tengah juga bisa mendeteksi marka jalan ketika sedang berada di jalan.

Ketika mobil berpindah jalur tanpa mengaktifkan lampu sein maka akan ada bunyi peringatan disertai getaran dari setir.

Komputer juga akan mengintervensi putaran setir untuk mengembalikan mobil ke jalur semula.

Sensor juga mendeteksi jarak antar mobil di sekitar dan diberikan gambar visual pada layar MID untuk memberitahukan seberapa jarak aman mobil Anda terhadap mobil sekitar.

Jika navigasi diaktifkan, pada layar MID akan muncul arah panah menuju tujuan navigasi.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Promo Lumayan Nih, Beli BYD di GJAW 2024 Dapat Garansi Ban Selama Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa