GridOto.com - Mendung cukup gelap dengan peluang hujan mewarnai jalannya F1 Jepang di sirkuit Suzuka, Jumat (5/10/2018).
Cuaca di Jepang saat ini memang jadi kekhawatiran tersendiri.
Kemarin di hari Kamis, ada badai yang membuat distribusi oli mesin tim McLaren dan Renault terhambat.
Untung saja oli bisa datang tepat waktu dan kedua tim bisa mengikuti sesi FP1.
(BACA JUGA: Pembalap F1 Fernando Alonso Peduli Gempa di Indonesia, Ajak Galang Dana Bersama UNICEF)
Untungnya, sampai akhir sesi ini hujan belum turun.
Sempat ada insiden antara Pierre Gasly (Toro Rosso) dan Lewis Hamilton (Mercedes).
That. Was. CLOSE! ????
Hamilton encounters a slow Gasly on the racing line, narrowly avoiding him
The incident will be investigated after the session#JapaneseGP ???????? #F1 pic.twitter.com/PzcGu5622t
— Formula 1 (@F1) 5 Oktober 2018
Hamilton hampir saja menabrak Gasly yang melaju lambat di trek.
Kejadian ini dipastikan akan langsung diinvestigasi oleh race direction usai sesi ini selesai.
Duo Red Bull, Max Verstappen dan Daniel Ricciardo, sempat jadi yang tercepat sampai dengan pertengahan sesi ini.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Twitter/F1,Sky Sports |
KOMENTAR